May 18, 2019 15:20
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo, Selamat siang.
Terima kasih atas pertanyaan yang telah diajukan.
Apakah Anda ada mengkonsumsi pil KB atau riwayat penyakit lainnya?
Siklus haid yang normal berkisar antara 21-35 hari setiap bulannya dengan durasi antara 2-8 hari. Bila anda mengalami telat menstruasi selama 6 bulan, hal ini menandakan Anda memiliki gangguan siklus haid. Umumnya, haid dikatakan tidak teratur apabila:
-Tidak mengalami haid lebih dari 90 hari
-Terjadi 2x/lebih pendarahan haid dalam kurun waktu satu bulan
-Volume darah berlebihan
-Durasi haid lebih dari 7-8 hari
Ada banyak penyebab terjadinya haid tidak teratur, tetapi gangguan keseimbangan hormon merupakan gangguan påling umum yang sering menjadi sumber penyebab. Penyebab lainnya adalah:
-Penggunaan KB
-Kondisi polycystic ovary syndrome (PCOS)
-Kehamilan/menyusui
-Gangguan pengaruh hormon
-Stress berlebihan
-Berat badan terlalu kurus/gemuk
-Aktivitas berlebihan
Apabila siklus Anda masih berlangsung tidak teratur, lebih baik konsultasikan pada dokter ahli kandungan untuk pemeriksaan lebih lanjut. Berdasarkan hasil pemeriksaan, solusi terbaik akan disarankan oleh dokter. Sangat penting untuk memiliki pola hidup yang sehat dan menghindari stress berlebih sehingga siklus hormon dapat lebih mudah untuk menjadi seimbang.
Sekian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ia dok tapi saya tidak mengonsumsi obat apapun dan saya juga jarang stres itu bagaimana ya dok
Ia dok tapi saya tidak mengonsumsi obat apapun dan saya juga jarang stres itu bagaimana ya dok
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Saya akan coba menjawab
Siklus menstruasi biasanya sekitar 21-35 hari, dihitung dari hari pertama menstruasi bulan ini, hingga hari pertama menstruasi berikutnya.
Penyebab telat:
1. Stres
2. Obesitas
3. Berat badan turun
4. Produksi prolaktin berlebih
Peningkatan hormon prolaktin ini dapat memengaruhi kinerja hormon lain yang berperan dalam proses menstruasi, yaitu estrogen dan progesteron
5. Alat kontrasepsi
5. Polycystic ovary synd (PCOS)
Kelainan fungsi indung telur
6. Penyakit kronis
Diabetes
7. Menopuse dini
8. Merokok
9. Masalah tiroid
Konsultasi pada dokter bila alami menstruasi terlambat atau masalah lain terkait menstruasi, seperti haid berhenti tiba-tiba selama lebih dari 90 hari, siklus bulanan menjadi sangat tidak teratur, haid berlangsung selama lebih dari 7 hari, nyeri parah, atau darah keluar dengan deras dan harus ganti pembalut setiap satu atau dua jam sekali.
Sekian jawaban dari saya
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok, oh ia dok saya mau tanya lagi saya punya keluarga ibu saya ini mengeluh kadang kadang payudaranya sakit tapi tidak setiap hari dia kadang sakit terus setiap kali sakit dia minum obat herbal 2 hari dia mengonsumsi obat tersebut payudaranya mengeluarkan push atau nana dan bengkak
Terimakasih dok, oh ia dok saya mau tanya lagi saya punya keluarga ibu saya ini mengeluh kadang kadang payudaranya sakit tapi tidak setiap hari dia kadang sakit terus setiap kali sakit dia minum obat herbal 2 hari dia mengonsumsi obat tersebut payudaranya mengeluarkan push atau nana dan bengkak
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Apakah payudara nya merah juga?
Apakah sedang menyusui?
Ada riwayat luka sebelum nya?
Riwayat diabetes?
Jika kemerahan, itu merupakan tanda peradangan pada payudara yang dinamakan mastitis.
Mastitis biasanya menyerang ibu menyusui pada trimester awal, tapi bisa juga terjadi saat proses menyusui sudah berjalan lama.
Gejala
1. Payudara memar
2. Bengkak
3. Nyeri
4. Demam kadang
5. Puting mengeluarkan nanah
6. Terdapat benjolan menyakitkan di payudara
7. Ukuran payudara beda satu sama lain
Penyebab
1. Infeksi
Biasa disebabkan Staphylococcus dan Streptococcus yang menginfeksi jaringan payudara melalui luka di puting maupun saluran air susu
2. Saluran aliran ASI yang tersumbat
Ketika ASI yang tersisa mengendap di dalam saluran susu.
3. Memakai bra yang terlalu ketat.
Semntara bisa kompres dengan air hangat, atau mandi dengan air hangat, guna membantu menghilangkan rasa sakit.
Konsultasi pada dokter, kemungkinan akan diberikan antibiotik. Bila tidak membaik, bisa di lakukan pembedahan.
Semoga jawaban ini berguna bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok,tidak ada riwayat menyusui ataupun luka gak juga memar tapi hanya kadang sakit tapi jika dia minum obat herbal tiba2 pushnya keluar
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Sekedar membantu menjawab, berapakah umur ibu anda?
Dengan informasi yang anda berikan, sebaiknya periksakan ibu ke dokter bedah, karena nanah dan bengkak yang berulang dapat menjadi pertanda adanya infeksi kronis atau proses keganasan.
Semoga informasi tambahan ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Muntah bukan berupa nanah dok, akan tetapi air bewarna kuning seperti muntah pada penderita vertigo.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Sebelumnya anda menyebutkan payudaranya keluar nanah dan bengkak?
Bila muntah berarti asam lambung yang keluar
GERD ( Gastroesophageal Reflux) adalah keadaan dimana asam lambung naik ke esofagus (refluks),
Gejala yang sering dirasakan adalah :
- mual, muntah,
- rasa terbakar pada dada (heartburn), kadang menyebar sampai ke tenggorokan, seperti batuk kering / rasa asam
- kesulitan menelan
- Suara serak / sakit tenggorokan
- nyeri dada
- sendawa
- kembung
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
11. Kurangi berat badan (bila kelebihan berat badan)
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok umur ibu saya 54 tahun dia masih belum menoupose
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, Dok umur ibu saya 54 tahun dia masih belum menoupose
Apakah ibu masih mendapat haid secara rutin? dan apakah yang dapat saya bantu? apakah ada keluhan dengan ibunya?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tanya, saya terlamabat haid sudah 6 bulan itu dikarena kan apa ya dok sedangkan umur saya masih 20 tahun
Dok saya mau tanya, saya terlamabat haid sudah 6 bulan itu dikarena kan apa ya dok sedangkan umur saya masih 20 tahun