May 19, 2019 04:37
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- umur dan jenis kelamim?
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
- berapakah suhu tubuhnya saat demam?
- apakah keluhan ini anda rasakan setelah anda melewati jam makan?
- apakah pusing yang dimaksud merupakan sakit kepala?
- kapan kah MCU dilakukan?
- apakah bekas suntikan memerah dan melebar?
Rasa gatal yang terjadi merupakan hal yang wajar karena adanya luka kecil di daerah lengan yang mulai membaik.
Demam terjadi sebagai reaksi tubuh untuk melawan penyakit yang terjadi, baik infeksi virus atau bakteri, atau karena radang lainnya.
Demam karena infeksi virus biasanya akan hilang di hari ke 3-5
Demam karena bakteri biasanya akan turun setelah pemberian antibiotik yang tepat.
Bila bekas suntikan menjadi gatal dan memerah dan melebar, kemungkinan terjadi reaksi alergi
Saya tunggu informasi lebih lanjutnya agar saya dapat memberikan keterangan lebih detail mengenai pertanyaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur 19tahun, Perempuan.
Mcu dilakukan saat sedang berpuasa hari jumat 17 mei 2019. Malem tidak ada tanda tanda pusing atau demam tp setelah bangun panas dan pusing. Saya belom mengukur suhu tubuh tp saya sudah minum obat dan sudah agak mendingan
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Obat apa yang sudah anda konsumsi?
Pusing dan demam dapat juga disebabkan karena dehidrasi, lapar, dll.
Apakah saat ini anda masih merasakan demam?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Paracetamol, sudah tidak demam tp masih sedikit pusing.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
terima kasih tambahan informasinya
Besar kemungkinan gejala yang anda alami disebabkan karena terlewati jam makan dan dehidrasi.
Perhatikan asupan cairan dalam sehari dan juga jenis makanan sehari-hari. Hindari perubahan posisi yang terlalu cepat.
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
7. Hindari stres
8. Berhenti merokok (bila merokok)
9. Miliki jam tidur yang teratur : hindari kurang tidur/begadang
10. Hindari makan berat sebelum jam tidur
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya dok terimakasih saran dan informasinya 😊
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Diperhatikan pola hidupnya ya, baik dari segi makanan, asupan cairan, pola istirahat serta olahraga.
Semoga lekas pulih 😊😊😊
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kenapa setelah MCU diambil darahnya demam tinggi dan pusing? Lengan tangan kanan(atas bekas suntikan) juga terasa gatal
Kenapa setelah MCU diambil darahnya demam tinggi dan pusing? Lengan tangan kanan(atas bekas suntikan) juga terasa gatal