July 12, 2019 14:32
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Berapa usia ibu saat ini?
2. Apakah bercak banyak? atau hanya spotting di celana dalam?
3. Apakah merasa ada nyeri di perut bawah?
4. Apakah pernah skrining IVA/ pap smear?
5. Apakah ada penurunan berat badan?
Saya tunggu ya jawabannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mohon diinformasikan usia, bercak berwarna apa, merah segar atau gelap? Sudah sejak kapan timbul bercak?
Apa disertai nyeri pada perut?
Menapause ditandai dengan tidak adanya menstruasi lebih dari 1 tahun, bila terdapat spotting (flek) setelah menopause merupakan suatu kelainan, dan diperlukan pemeriksaan lanjutan oleh dokter / dokter spesialis kadungan, dikarenakan beberapa penyebab perdarahan setelah menopause merupakan hal yang serius, seperti;
-Polip (pertumbuhan jaringan non kanker dapat pada daerah mulut rahim, rahim, atau di dalam mulut rahim sehingga menimbulkan perdarahan)
-Endometrial atrophy (penipisan dari endometrium atau lapisan rahim paling dalam diakibatkan rendahnya kadar estrogen)
-Endometrial hyperplasia (penebalan pada dinding rahim, keadaan ini dapat pula terjadi akibat pertumbuhan sel yang tidak normal seperti kanker endometrium)
-Kanker rahim
-dsb.
Saran:
-Istirahat yang cukup
-Konsumsi makanan bergizi seimbang
-Jaga kebersihan daerah kewanitaan anda
-Perhatikan penggunaan obat obatan pengencer darah
-Kelola stress
Bila sudah mengikuti anjuran di atas namun tidak terdapat perbaikan, disarankan anda menemui dokter spesialis kandungan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Hiperplasia endometrium / penebalan rahim dapat menyebabkan bercak tersebut. Kondisi ini ada kemungkinan dapat mengarah ke keganasan. Selain itu, pada usia tua juga dapat disebabkan oleh displasia cervix, atau perubahan pada cervix. Saya sarankan untuk periksa ke dokter kandungan dan terus memantau perkembangannya. Dokter kandungan anda akan memberikan pilihan terapi untuk rahim anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai, terima kasih sudah bertanya di Honestdocs
Tanda-tanda perdarahan seperti ini, bisa saja perubahan hormonal membuat lapisan dinding rahim menebal atau juga bisa tanda-tanda ada nya keganasan, anda silahkan konsultasikan ke dokter Obgyn untuk dilakuan tindakan USG, untuk melihat keadaan Rahim anda
semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Usia anda?
Keluhan sejak berapa lama?
Ada riwayat gunakan kb?
Riwayat penyakit sebelumnya?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Flek darah normal terjadi sebelum mentruasi maupun sesudah.
Dimana warna bisa merah terang, maupun gelap, itu tergantung dari kadar oksigen didalam nya.
Jika terang artinya banyak kandungan oksigen, gelap hingga hitam, terdeoksigenasi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Kemungkinan lain
1. Fibroid
Tumbuhnya jaringan pada dinding rahim atau miom
2. Hormon tidak seimbang
3. Ovulasi
Proses pecahnya folikel terkadang menimbulkan flek darah
4. Penggunaan alat kb
5. Menopose
6. Polip rahim
Tumor yang menghalangi servix
Jika hal ini terjadi berulang dan terus menerus, disarankan untuk periksakan pada spesialis kandungan, untuk pemeriksaan lanjutan seperti usg.
Semoga jawaban ini bermanfaat bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat sore,
Terimakasih telah menghubungi honestdocs.
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya ketahui seperti umur, apakah ada riwayat penggunaan KB? riwayat persalinan/ keguguran?
Hari pertama haid terakhir, apakah siklus sebelumnya teratur atau tidak?
Apakah bercak darah yang keluar sesuai siklus menstruasi atau bukan? Apakah siklus menstruasi belum terjadi (telat datang bulan)?
Apakah ada riwayat kista/myom sebelumnya?
kapan terakhir ibu periksa pap smear?
apakah sebelum keluar bercak darah, ibu ada berhubungan intim?
Bercak coklat/kehitaman di luar siklus menstruasi dapat disebabkan oleh
1. Pengaruh hormonal
2. Penggunaan KB
3. Stress
4. Kehamilan/keguguran
5. Penyakit organ reproduksi : kista, myom, tumor
6. Kanker
7. Penyakit lainyang mempengaruhi sistem hormonal
8. Aktifitas / olahraga berlebih
9. Gangguan darah
10. Cedera
11. Perubahan berat badan yang drastis
Sebaiknya ibu periksakan ke dokter kandungan ya
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
selamat sore dokter saya setelah menepous 2 tahun kenpa akhir2 ini ko keluar bercak atau penebalan dinding rahim apa sebabnya Dokter dan obatnya apa saja mohon penjelasan trim
selamat sore dokter saya setelah menepous 2 tahun kenpa akhir2 ini ko keluar bercak atau penebalan dinding rahim apa sebabnya Dokter dan obatnya apa saja mohon penjelasan trim