January 10, 2020 10:41

Pertanyaan Dengan Promosi

Dok, saya demam sudah 9 hari tidak sembuh2. Suhu 38 °C. Demam berlangsung hny pd waktu2 tertentu, yaitu pukul 11 siang hingga pukul 6 sore. Kemudian suhu turun. Lalu dilanjut pukul 4 hingga 7 pagi demam lagi. Selain demam saya juga sangat menggigil di bagian telapak tangan dan kaki. Saya sudah periksa di dua rumah swasta, tp krn tidak ada keluhan muntah, diare, dan keadaan dianggap tidak kritis, saya malah tidak dibolehkan rawat inap. Hanya di cek laboratorium saja. Keluhan saya hanya demam dan menggigil kedinginan di telapak tangan dan kaki. Perut sering berbunyi tapi tidak diare. Mual kadang2. Pada saat menggigil, telapak tangan dan kaki terasa sangat nyeri. Awal demam tgl 2 januari, saya minum antibiotik cefadroxil 500 mg, 3 kali sehari selama 3 hari berturut2, tapi demam belum turun. Lalu diganti antibiotik ampicillin 500 mg juga saya minum 3 kali sehari, selama 3 hari, demam tidak membaik. Lalu, terakhir saya minum co-amoxiclav 625 mg sdh diminum rutin selama 3 hari juga, tp demam dan menggigil smpai sekarang msh berlanjut. Hasil cek labolatorium saya pada tanggal 07-01-2020: • Hemoglobin 12.2 • Hematokrit 37 • Leukosit 5.9 • Eritrosit 4.63 • Trombosit 356 Widal: S typhi O negatif S typhi H (+) 1/80 S paratyphi AO negatif S paratyphi AH negatif S paratyphi BO negatif S paratyphi BH (+) 1/80 S paratyphi CO negatif S paratyphi CH negatif Pertanyaan saya: 1. Apakah ada kemungkinan saya terkena demam berdarah meskipun trombosit normal? 2. Saya sdh minum berbagai antibiotik kok tidak mempan/tdk membaik. Kalau ada kemungkinan penyakit ISK atau radang tenggorokan, mestinya sudah membaik dgn konsumsi antibiotik rutin ya dok? 3. Apakah dgn hasil lab seperti di atas, ada kemungkinan saya terkena typhus dok? 4. Adakah kemungkinan penyakit lain selain DBD dan typhus dok?

Pertanyaan ini telah dijawab oleh seorang ahli medis
Lihat pertanyaan dan jawaban serupa lainnya
Buka di app