October 28, 2019 07:40
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat pagi
terima kasih atas pertanyaannya
Berapakah usia anda saat ini?
Apakah siklus haid anda normal?
Apakah kram perut dirasakan setiap saat? atau hanya jika keluar darah saja?
Apakah darah yang keluar berjumlah banyak?
Bercak darah yang ada diluar siklus haid dapat merupakan proses yang normal, misal saat tubuh kelelahan atau stress berlebihan dan faktor psikologis, utamanya pada usia muda. Namun hal ini menjadi penting bila disertai dengan adanya nyeri perut, nyeri saat keluarnya bercak, ataupun adanya rasa gatal, keputihan yang terus berlanjut, dan demam. Segera periksakan diri ke dokter ya bila keluhan tersebut dialami.
Beberapa tanda-tanda kehamilan antara lain :
1. tanda yang emmastikan adanya kehamilan yaitu
-USG : Terdapat janin pada rahim dilakukan pada usia 4-6 minggu
-Adanya detakan jantung janin,
-Ada gerak janin,
2.Tanda relatif adanya kehamilan antara lain
-Perubahan hormonal
-sering buang air kecil
-Mudah lelah
-Adanya telat pada siklus haud
-Tes pack/alat tes kehamilan yang dilakukan 1 minggu setelah telat haid pada pagi hari.
Satu minggu setelah adanya keterlambatan kehamilan adalah waktu yang tepat untuk melakukan tes dengan alat testpack.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, Terimakasih telah menghubungi honestdocs.
Apakah tanggal 4 September adalah hari pertama haid Anda? dan berlangsung berapa hari darah yang keluar?
Bagaimana dengan siklus haid sebelumnya? Apakah teratur?
Anda dapat melakukan tespek jika sudah telat haid selama 7 hari atau lebih, jadi apabila siklus haid Anda sebelumnya normal, maka bisa melakukannya besok pagi.
sebaiknya menggunakan urine pagi hari yang baru pertama dikeluarkan setelah bangun tidur agar hasilnya lebih akurat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Bila berdasarkan letak, nyeri bisa akibat saluran kemih, saluran reproduksi, bisa jugq masalah usus.
Bila nyeri terus menerus, baiknya anda periksakan.
Untuk waktu mencoba testpack baiknya dipagi hari, dan bolehbdi tanggal berapa pun
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sekarang SDH hilang dok kram perut saya
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Baik, bila sudah tidak nyeri, tetap evaluasi bila ada nyeri berulang ya. Karena adanya nyeri perut berulang, bahkan diluar siklus haid harus dievaluasi lebih lanjut.
Bila anda merasakan adanya tanda-tanda speerti yang sudah disebutkan diatas tentang adanya tanda kehamilan, anda dapat melakukan tes secara cepat dengan alat testpack.
Dan bila bercak darah hanya didapatkan sedikit, maka cukup beristirahat, hindari pola hidup tidak sehat, dan hindari stress berlebihan ya.
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tgl berapa dok kalau ditespek kl haid tgl 4 September.
Tgl berapa dok kalau ditespek kl haid tgl 4 September.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Saat ini Anda sudah dapat melakukan tespek, namun sebaiknya besok pagi ya. Dengan air seni yang pertama dikeluarkan setelah bangun tidur.
Jika hasil pemeriksaan tespek negatif, maka perlu diulang ya.
Namun jika selalu negatif dan Anda tak kunjung mendapatkan haid, maka ada beberapa kemungkinan penyebab selain kehamilan, yaitu:
- Faktor kelelahan
- Stress dan beban pikiran
- Terlalu aktif secara fisik misalnya dalam bekerja atau terlalu keras berolahraga.
- Perubahan pola makan dan berat badan
- Ketidakseimbangan hormon misalnya akibat penggunaan pil kontrasepsi atau KB, usia remaja, menyusui, dll.
- Gangguan fungsi kelenjar tiroid
- Penyakit organ reproduksi, seperti kista, PCOS, myom, dan sebagainya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Anda dapat melakukan tes kehamilan dengan testpack, saat adanya keterlambatan haid paling tidak 1 minggu setelah terlambat haid ya.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Soalny sy pekerja apa bisa dibelikn penguat kandungan dan biaya brp y dok..
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Normal siklus haid 21 sampai 35 hari, bila alami keterlambatan, langsung testpack di pagi hari.
Jika kaid terakhir 4 september, anda bisa testpack besok pagi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Brti tgl 10 November y dok. Bru ditespek dok
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Terakhir mestruasi tanggal berapa? Bila lewat siklus 35 hari, sudah dinyatakan terlambat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Anda dapat lakukan tespack tanggal 10 november. Hanya bila didapatkan telat haid saja yaa.
Namun anda juga dapat memastikan pemeriksaan tersebut dengan konsultasi ke dokter. Karena terkadang pemeriksaan dengan testpack juga dapat meragukan, terutama bila kursng tepat penggunaannya.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Obat penguat kandungan hanya diberikan ketika nanti sudah positif hamil, yakni setelah dilakukan pemeriksaan USG oleh dokter kandungan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mulai tgl 8 Agustus keluar haid terus tgl 4 September keluar darah dok... terus 28 September pagi ini kram perut kanan kiri bawah trs lsg hilang dok
Mulai tgl 8 Agustus keluar haid terus tgl 4 September keluar darah dok... terus 28 September pagi ini kram perut kanan kiri bawah trs lsg hilang dok
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Apakah saat ini kram perut disertai adanya keluar darah?
Seperti yang sudah dijelaskan diatas, kram perut dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti adanya perubahan hormonal, kelelahan, faktor psikologis seperti stress. Dapat menjadi hal yang normal karena adanya kontraksi otot rahim, utamanya saat siklus haid.
Saat ini anda dapat melakukan olahraga yang teratur, cukupkan istirahat, kompres perut dengan air hangat, lakukan pijatan secara lembut.
Bila masih belum membaik, segera periksakan ke dokter ya. Untuk dilakukan pemeriksaan dan menentukan tatalaksana yang paling tepat.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Bulan oktober ini ada haid?
Bila terakhir tanggal 4 sepetember, anda sudah terlambat, lakukan testpack besok pagi lebih baik
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Anda dapat melakukan tespek besok pagi, atau jika masih bingung boleh memeriksakan diri ke dokter kandungan agar terjawab semua kegelisahan Anda
Semoga membantu ya.🙏
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tgl 4 Oktober keluar darah dok... Kl mau tespek tgl 5 November y dok
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Siklus haid 35 hari,karena haid terakhir anda 4 oktober 2019, anda boleh coba testpack sekitar 9 atau 10 nov.
Bila haid terakhir 4 september, anda bisa testpack besok pagi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dokter.. Dok...saya tgl 4 September keluar darah. Terus tgl 28 September perutku kram kanan kiri bawah apa tanda kehamilan dok... Dan untuk mengetahui positif dengan tespek kehamilan tgl brp ya dok... Terimakasih.
Selamat pagi dokter.. Dok...saya tgl 4 September keluar darah. Terus tgl 28 September perutku kram kanan kiri bawah apa tanda kehamilan dok... Dan untuk mengetahui positif dengan tespek kehamilan tgl brp ya dok... Terimakasih.