May 10, 2019 12:29
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Menstruasi atau haid dikatakan normal atau teratur, bila siklus haid yang dialami terjadi setiap 21-35 hari dari haid sebelumnya.
Haid tidak teratur biasanya akibat ketidakseimbangan hormon atau bisa juga karena faktor gaya hidup, stres hingga karena kondisi medis lain.
Berikut beberapa penyebabnya;
-Gangguan makan
-Stres
-Olahraga berat
Bila terlampau berat serta tidak diimbangi dengan asupan energi dan istirahat yang cukup justru akan berdampak buruk. Salah satunya sebagai penyebab haid tidak teratur, akibat adanya gangguan pada hormon-hormon sistem reproduksi.
-Merokok, minum minuman beralkohol, jam tidur yang tidak teratur dan pola makan tidak sehat menjadi faktor penyebab ketidakteraturan siklus haid yang dialami. Pasalnya gaya hidup buruk seperti ini dapat mengubah banyak aktivitas hormonal di dalam tubuh.
-Usia
Kehadiran hormon di dalam tubuh sering kali berfluktuasi sesuai dengan usia seseorang. Mood dan siklus haid tidak teratur-biasanya pada 3-5 tahun pertama setelah haid pertama kali.
-Konsumsi Obat-Obatan Tertentu
Konsumsi pil kontrasepsi-termasuk pula kontrasepsi hormonal yang disuntikkan maupun implan dan beberapa jenis obat-obatan tertentu seperti obat pengencer darah, obat tiroid, obat epilepsi, antidepresan, obat kemoterapi dan OAINS seperti aspirin dan ibuprofen yang dikonsumsi dalam jangan panjang diketahui dapat mengganggu keseimbangan hormon yang berdampak pada siklus haid yang tidak teratur.
-Kondisi Medis Tertentu
Penyebab haid tidak teratur dapat pula ditenggarai oleh kondisi medis tertentu yang mendasari,
Beberapa pemeriksaan penunjang yang dibutuhkan guna membantu diagnosis penyebab haid tidak teratur, yakni seperti USG transvaginal maupun USG abdominal, pemeriksaan panggul, tes darah, dan sebagainya.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
halo, selamat siang!
Terima kasih atas pertanyaannya
Panjang siklus haid yang normal atau dianggap sebagai suatu siklus yang klasik adalah 28 hari , tetapi cukup bervariasi tidak sama untuk setiap wanita. Lama haid biasanya antara 3-5 hari, ada yang 1-2 hari diikuti darah sedikit- sedikit dan ada yang sampai 7-8 hari.
Gangguan menstruasi paling umum terjadi pada awal dan akhir masa reproduktif, yaitu di bawah usia 19 tahun dan di atas usia 39 tahun. Gangguan ini mungkin berkaitan dengan lamanya siklus menstruasi, atau jumlah dan lamanya menstruasi. Seorang wanita dapat mengalami kedua gangguan itu.
Wanita usia reproduktif banyak memiliki masalah menstruasi atau haid yang abnormal, seperti sindrom menstruasi dan menstruasi yang tidak teratur. Wanita-wanita usia reproduktif zaman modern seperti sekarang ini sering dihadapkan pada berbagai masalah-masalah psikososial, medis dan ekonomi, sehingga dapat menimbulkan stres bagi wanita yang tidak mampu beradaptasi dengan tekanan eksternal dan internal. Sehingga stres dapat dikatakan sebagai faktor etiologi dari gangguan menstruasi
Sebelumnya, obat hormonal apa yang dikonsumsi?
Obat-obatan hormon juga dapat mengakibatkan kacaunya sikuls menstruasi. Asalkan tidk disertai dengan keluhan seperti nyeri perut sangat mengganggu, keluar banyak darah walaupun bukan di jadwal menstruasi, pucat, serta mual muntah, maka tidak perlu dikhawatirkan karena efek samping dari obat-obatan hormon adalah sikuls menstruasi menjadi tidak teratur.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat siang, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Siklus menstruasi yang normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, Anda dapat menghitungnya dari hari pertama haid terakhir.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya juga merupakan beberapa penyebab menstruasi menjadi tidak teratur, kadang dapat memanjang ataupun memendek.
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, oleh karena itu dapat memanjang/ memendek, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh. Perlu diindentifikasi terlebih dahulu faktor yang menyebabkan perubahan siklus haid anda agar bisa mendapat tatalaksana yang tepat.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang dok, saya biasa haid normal 28 hari tapi stelah menikah dan promil minum obat2 hormon, haid sy tdk teratur. Biasa 30 bahkan ada sampe 35 hari, tapi bulan ini saya malh lebi cepet seminggu.
Selamat siang dok, saya biasa haid normal 28 hari tapi stelah menikah dan promil minum obat2 hormon, haid sy tdk teratur. Biasa 30 bahkan ada sampe 35 hari, tapi bulan ini saya malh lebi cepet seminggu.