May 01, 2019 20:38
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Waalaikum salam, terimakasih telah bertanya di Honestdocs.
Pada prinsipnya, setiap masalah pada organ-organ dalam perut yang terletak di bagian kanan atas, dapat menyebabkan rasa sakit yang datang dan pergi. Organ-organ yang dimaksud antara lain:
Hati.
Kantung empedu.
Sebagian dari pankreas.
Duodenum dan beberapa bagian lain dari usus besar dan kecil.
Ginjal kanan.
Nah, untuk identifikasi lebih lanjut, maka masing-masing gangguan pada organ tersebut memiliki gejala yang khas. Hal ini tergantung pada gejala yang menyertainya, dan gambaran nyerinya, apakah hanya di satu titik atau bersifat menjalar sampai ke punggung atau ke arah bawah (selangkangan).
Singkatnya sebagai berikut:
- Hati. Disertai dengan gejala mual muntah, tidak nafsu makan, demam, mata dan kulit bisa menguning, dll.
- Kantung empedu. Nyeri dapat menjalar sampai ke punggung, rasa nyerinya terutama muncul setelah makan makanan berminyak/lemak
- Sebagian dari pankreas. Rasa sakit seperti tertekan dan dapat menjalar sampai punggung bahkan keliling perut bagian atas.
- Ginjal kanan. Gejalanya dapat berupa demam, mual-mual, gangguan buang air kecil dan rasa nyeri yang menjalar sampai punggung bawah dan selangkangan.
Nah, di samping mengamati gejalanya, maka diperlukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter. Jika dokter masih belum yakin, maka diperlukan pemeriksaan tambahan, seperti dengan USG abdomen, hingga CT scan sesuai kebutuhan.
Tujuannya adalah mencari penyebab pasti (penyakit) yang menyebabkan keluhan tersebut. Karena syarat pengobatan tuntas adalah mengetahui persis diagnosis penyakitnya.
Demikian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum saya mau bertanya dok tentang sakit yg saya rasakan saya sering mengalami sakit perut sebelah kanan atas yg datang dan pergi ini tanda penyakit apa ya dok? Terimakasoh
Assalamualaikum saya mau bertanya dok tentang sakit yg saya rasakan saya sering mengalami sakit perut sebelah kanan atas yg datang dan pergi ini tanda penyakit apa ya dok? Terimakasoh