April 02, 2019 20:52

Salam dok, saya mau tanya. Sudah 2 tahun ini, nenek saya yang berusia 70 tahun menderita sakit asam lambung. Kadang sembuh, kadang kambuh dok penyakitnya. Sebulan yang lalu dicek di RS dan dokter bilang bahwa penyakit asam lambung nenek saya sudah parah. Lalu nenek saya dicek lagi di klinik, di test darah, dan hasilnya nenek saya sakit tipus. Hari ini nenek saya keluar keringat dingin dan muntah2, lalu dibawa ke UGD dan setelah dicek, katanya nenek saya sakit asam lambung dan dokter takut bila asam lambungnya meluas hingga ke jantung dan menyebabkan penyakit jantung. Saya jadi bingung dok. Sebenarnya nenek saya sakit apa dok? Yang benar yang mana dok?

Pertanyaan ini telah dijawab oleh seorang ahli medis
Buka di app