November 20, 2019 15:03
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
infeksi saluran kemih adalah masalah kesehatan pada saluran kemih akibat adanya infeksi.
biasanya di tandai dengan keluhan yaitu susah BAK, nyeri saat BAK, sering BAK, nokturia, dan anyang-anyangan.
yg dapat anda lakukan adalah minum air putih yg banyak minimal 2 liter/hari, menjaga kebersihan genetalia eksterna dan jangan menahan BAK.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore,
Pertama-tama Anda harus banyak minum air putih. Paling minimal 8 gelas perhari.
Selanjutnya,apabila masih tetap sakit dan urine sedikit, maka sebaiknya diperiksakan ke dokter.
ada kemungkinan Anda terkena infeksi saluran kemih (ISK) dimana pada infeksi ini seringkali menimbulkan tanda dan gejala-gejala sebagai berikut:
-Sakit perut di bagian bawah
-Nyeri saat buang air kecil
-Sering ingin buang air kecil, dan setelah dituruti ternyata yang keluar hanya sedikit.
-Rasa nyeri pada bagian panggul
-Lemah
-Bau urine yang menyengat dan lainnya
Akan tetapi ada beberapa kondisi lain yang dapat menyebabkan gejala serupa seperti infeksi ginjal, batu ginjal, infeksi kandung kemih dan lainnya.
Oleh sebab itu, sangat kami anjurkan untuk memeriksakan diri ke dokter guna mengetahui faktor penyebabnya. Selanjutnya dokter akan memberikan pengobatan tepat sesuai dengan kondisi yang Anda alami.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore,
Infeksi saluran kemih adanya gangguan pada ginjal, ureter, kandung kemih, dan uretra
Di bagi menjadi saluran kemih bagian atas dan bagian bawah.
Bagian atas seperti ginjal dan ureter, sedangkan bagian bawah kandung kemih dan uretra.
Dari keterangan anda bagian perut bawah curiga pada kandung kemih.
Saran saya,
1. Minum air lebih banyak
2. Jangan gunakan pakaian terlalu ketat
3. Setelah buang air kecil bersih kan kembali, sebisa mungkin untuk di keringkan
4. Sebelum berhubungan, pastikan sudah membersihkan area vital
Untuk sementara, penggunaan obat anti nyeri seperti mefenamat dapat dikonsumsi setelah makan, maximal 3 kali sehari.
Perbaiki pola hidup telebih dahulu.
Jika setelah pengobatan masih terasa nyeri hingga mengganggu aktifitas dapat dikonsul kan kembali pada spesialis urologi.
Bak darah mungkin ada batu pada saluran, bak seperti warna teh mungkin ada masalah selain ginjal, mungkin hati.
Untuk dilakukan pemeriksaan lanjut seperti urine lengkap
Adakah bab seperti warna dempul?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sudah dua hari ini saya bekerja ditempat panas dan banyak minum es.dan jika saya buang air kecil,saya anyang anyangan.dan baru saja saya buang air kecil saya lihat seperti darah.agak merah kecoklatan seperti teh dan terasa sakit banget.mohon infonya dok obat apa yang harus saya minum.?
Sudah dua hari ini saya bekerja ditempat panas dan banyak minum es.dan jika saya buang air kecil,saya anyang anyangan.dan baru saja saya buang air kecil saya lihat seperti darah.agak merah kecoklatan seperti teh dan terasa sakit banget.mohon infonya dok obat apa yang harus saya minum.?