July 09, 2019 22:09
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Berapakah umur kehamilan ibu saat ini?
Selama tidak ada riwayat keguguran sebelumnya, tidak ada flek atau perdarahan, atau posisi plasenta letak rendah, tentu saja ibu dapat melakukan hubungan intim.
Disarankan pada saat hamil, ibu mengatur posisi berhubungan intim, dimana ibu dapat mengatur kedalaman penis, misalnya dengan posisi wanita di atas (woman on top) atau menyamping (spooning).
Semoga jawaban saya cukup membantu dan menenangkan ibu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga sehat ibu dan bayi sampai proses persalinan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Usia janin saya 3 bln dok, dan saya baru pertama hamil jadi tidak ada riwayat sebelumnya, saran yang lebih baik nya gimana ya dok takutnya janin saya kenapa-kenapa 😊
Usia janin saya 3 bln dok, dan saya baru pertama hamil jadi tidak ada riwayat sebelumnya, saran yang lebih baik nya gimana ya dok takutnya janin saya kenapa-kenapa 😊
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Selama tidak ada riwayat keluar flek / bercak darah dari awal kehamilan, aman untuk berhubungan intim ya bu,
ibu dapat mengatur posisi berhubungan intim, dimana ibu dapat mengatur kedalaman penis, misalnya dengan posisi wanita di atas (woman on top) atau menyamping (spooning).
Semoga jawaban saya cukup membantu dan menenangkan ibu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga sehat ibu dan bayi sampai proses persalinan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok.. Apakah hamil muda boleh berhubungan intim, lalu apakah aman bagi janin nya? Ditunggu jawabanya ya dok
Selamat malam dok.. Apakah hamil muda boleh berhubungan intim, lalu apakah aman bagi janin nya? Ditunggu jawabanya ya dok