May 17, 2019 15:38
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
dari gejala yang saudara paparkan, terutama rontoknya rambut dan haid tidak teratur ada kemungkinan disebabkan karena ketidakseimbangan hormonal, bisa karena stres, kelelahan fisik ataupun penyakit yang mendasari seperti penyakit hormonal.
untuk nyeri dada, karena nyeri bertambah saat digerakan, kemungkinan mengarah ke otot saja. namun bila nyeri bertambah setelah aktivitas fisik (walau tidak menggerakan otot dada), nyeri terasa tumpul (tidak dapat ditunjuk dengan jari) ataupun nyeri menjalar ke arah bahu dan leher, ada baiknya diperiksakan rekam jantung, untuk menyingkirkan kearah kemungkinan ke penyakit jantung.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini mengubah pola hidup:
1. Kelola stress
2. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
3. Tidur cukup 8 jam sehari
4. Olahraga rutin 3x seminggu
5. Minum air putih 2 liter sehari
gejala yang saudara alami jarang terjadi paska nifas, ada kemungkinan penyebab lain diluar nifas.
bila setelah mengubah pola hidup gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter umum/ dokter kandungan terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya habis melahirkan tgl 12 januari 2019 lalu operasi cesar, sudah 2bulan ini saya sering merasakan sakit di dada, tidak sering tapi setiap hr, sakit saat menggerakan tangan atau bangun dari tidur, dan sejak habis melhirkan saya haid 2x dalam sebulan.. Rambut rontok tdk sprti biasaya sering nyeri punggung bahu sampai keleher. Apakah itu tanda bahaya pasca nifas dok?
Dok saya habis melahirkan tgl 12 januari 2019 lalu operasi cesar, sudah 2bulan ini saya sering merasakan sakit di dada, tidak sering tapi setiap hr, sakit saat menggerakan tangan atau bangun dari tidur, dan sejak habis melhirkan saya haid 2x dalam sebulan.. Rambut rontok tdk sprti biasaya sering nyeri punggung bahu sampai keleher. Apakah itu tanda bahaya pasca nifas dok?