July 13, 2019 02:37
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi
terimakasih sudah menghubungi honestdocs.
Sebelumnya saya perlu tahu umur, jenis kelamin dan sudah berapa lamakah keluhan ini dirasakan, apakah ada penurunan berat badan? apakah terjadi sepanjang hari atau terjadi ketika cemas?
Keringat berlebih, dalam istilah medis disebut hiperhidrosis; ada dua tipe :
1. Primer : keringat berlebih pada telapak tangan, ketiak, wajah dan telapak kaki. Biasaya terjadi ketika perubahan emosional, atau hormonal; atau karena faktor keturunan
2. Sekunder : keringat berlebih terjadi pada area yang lebih luas atau seluruh tubuh. Biasanya disebabkan kondisi medis atau obat-obatan
Penyebab Hiperhidrosis sekunder:
1. Kehamilan (pada wanita)
2. Diabetes
3. Hypertiroid
4. Menopause (pada wanita)
5. Kelebihan berat badan
6. Penyakit Parkinson
7. Artritis rematoid
8. Limfoma
9. Gout
10. Infeksi
11. Gangguan saraf
Perhatikan apakah dalam beberapa waktu terakhir ini ada perubahan berat badan? atau ada gejala lain seperti haus terus, lapar terus?
Saya tunggu tambahan informasinya agar kami dapat membantu menjelaskan mengenai keluhan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.

Jenis kelamin lelaki dok,umur 28,saya kadang sering begini dok tapi muncul dan hilang sedangkan seminggu ke belakang kringat ini terasa berlebih,menurut teman perawat saya itu cemas,pdhal saya tidak berada ddalam keadaan cemas dok..
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Berdasarkan dari informasi tersebut, maka anda termasuk hiperhidrosis primer.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hiperhidrosis primer ini, yang biasanya ditentukan oleh dokter :
- pemberian anti perspirant (obat anti keringat) baik berupa obat makan, atau obat berupa lotion
- Iontophoresis dimana kelenjar produksi keringat akan dihambat
- suntikan botox (racun botulinum)
- terapi gelombang (microwave) yang bertujuan untuk menghancurkan kelenjar keringat
- operasi untuk mengangkat kelenjar keringat.
Setiap cara ini memiliki efek sampingnya tersendiri yang dapat didiskusikan dengan dokter tersebut.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanya bila masih ada yang dirasa kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dok,maaf menganggu,kenapa ya dok kedua kaki dan kedua telapak tangan saya sering berkeringat berlebih pdhal saya tidak terlalu banyak beraktifitas,apakah ini suatu penyakit atau bagaimana ya dok?mhon d jawab dok.terimaksih..
Pagi dok,maaf menganggu,kenapa ya dok kedua kaki dan kedua telapak tangan saya sering berkeringat berlebih pdhal saya tidak terlalu banyak beraktifitas,apakah ini suatu penyakit atau bagaimana ya dok?mhon d jawab dok.terimaksih..