May 11, 2019 07:02
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Gatal tersebut dapat disebabkan oleh biang keringat atau infeksi lainnya, apakah gatal terjadi setelah anda menggunakan sesuatu ke tubuh??
Untuk sementara dapat dicoba dengan menggunakan vaseline (petroleum) jelly atau losion ruam popok bayi atau caladine losion, bila tidak membaik, periksakan ke dokter
Beberapa saran :
1. Jaga kebersihan tubuh : mandi minimal 2x/hari atau setelah berkeringat. Segera lap tubuh sampai kering
2. Pastikan kulit selalu dalam keadaan terhidrasi tetapi tidak lembab dan berkeringat : ganti pakaian dalam, pakaian ketika terasa lembab / berkeringat
3. Hindari menggaruk area yang gatal, pastikan tangan bersih dan kering ketika menyentuh area yang gatal.
4. Hindari memelihara kuku yang panjang
5. Selalu gunakan pakaian yang bersih
6. Hindari meminjam pakaian orang lain
7. Cuci handuk, alas tidur secara rutin dan berkala.
8. Gunakan pakaian dalam berbahan katun.
9. Gunakan pakaian yang nyaman yang mudah menyerap keringat, nyaman dan tidak ketat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Halo,
Kemungkinan besar hal itu disebabkan oleh biang keringat.
Biang keringat biasanya disebabkan oleh keringat berlebih. Kelenjar keringat tersumbat dan keringat yang terperangkap menyebabkan ruam berkembang beberapa hari kemudian.
Memang dapat menyebabkan gatal dan tidak nyaman tetapi biasanya tidak berbahaya. Ini akan hilang sendiri setelah beberapa hari.
Gejala biang keringat meliputi:
- bintik-bintik merah kecil
- gatal atau seperti tersusuk-tusuk
- kemerahan
Hal utama yang harus dilakukan adalah menjaga kulit tetap dingin agar tidak berkeringat. Karena semakin berkeringat ruamnya akan semakin banyak dan semakin gatal
Agar kulit Anda tetap dingin, terapkan tips berikut:
- kenakan pakaian katun longgar
- gunakan tempat tidur yang ringan dan sejuk
- mandi dengan air dingin
- minum banyak cairan untuk menghindari dehidrasi
- Untuk menenangkan gatal oleskan sesuatu yang dingin, seperti kain lembab atau kompres es tidak lebih dari 20 menit.
- saat gatal jangan digaruk, tetapi di tepuk-tepuk saja
- oleskan lotion kalamin
- minum obat gatal antihistamin (konsultasikan dengan apoteker)
Jika dalam beberapa hari tidak ada perbaikan, periksakan ke dokter.
Sekian, semoga membantu dan lekas sembuh ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Umur saya 25, saya laki-laki,dok badan saya gatal hampir tangan badan leher ada bintik merah, ini kenapa ya dok.? hanya bintik merah saja dok tidak berair dan juga tidak membesar seperti gigitan nyamuk, rasa gatal saat berkeringat, saya baru saja menggunakan bedak salicyl jadi belum ada efeknya, kebetulan saya juga demam saya minum obat paracetamol, tapi gatalnya sudah dari 4 hari yang lalu sebelum saya demam
Umur saya 25, saya laki-laki,dok badan saya gatal hampir tangan badan leher ada bintik merah, ini kenapa ya dok.? hanya bintik merah saja dok tidak berair dan juga tidak membesar seperti gigitan nyamuk, rasa gatal saat berkeringat, saya baru saja menggunakan bedak salicyl jadi belum ada efeknya, kebetulan saya juga demam saya minum obat paracetamol, tapi gatalnya sudah dari 4 hari yang lalu sebelum saya demam