April 02, 2019 10:19
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Beberapa kemungkinan bercak kemerahan pada kulit anda:
1. Dermatitis kontak iritan
Reaksi yang muncul ketika kulit bersentuhan dengan zat yang iritatif atau bahan yang dapat memicu alergi, seperti sabun, sampo, deterjen, perhiasan logam, debu, lateks, maupun produk kosmetik.
Gejala:
* Bercak merah pada kulit
* Kulit melepuh
* Gatal
* Perih
2. Dermatitis atopik
Eksim muncul di leher, tubuh bagian atas, tangan, lipatan siku, pergelangan kaki, dan tungkai
Gejala:
* Gatal
* Bercak kemerahan
* Kulit bersisik, kulit terasa kasar dan tebal
* Benjolan kecil yang berisi cairan.
3. Urtikaria
Bercak merah pada kulit akibat urtikaria atau biduran biasanya disertai bentol-bentol yang terasa gatal, perih, dan menyengat.
4. Pityriasis rosea
Bercak kemerahan di kulit yang berbentuk oval, bersisik, dan sangat gatal
Gunakan obat pereda gatal seperti cetirizin 3x sehari bila gatal, dan periksakan pada dokter kulit, untuk lebih memastikan keluhan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok. Di kulit punggung dan bahu saya muncul bercak kemerahan yang melebar dan gatal. Kira2 penyebabnya apa ya dok? Gimana cara mengobatinya? Thanks dok, mohon penjelasannya.
Halo dok. Di kulit punggung dan bahu saya muncul bercak kemerahan yang melebar dan gatal. Kira2 penyebabnya apa ya dok? Gimana cara mengobatinya? Thanks dok, mohon penjelasannya.