Osfit Dha: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 22, 2019 Update terakhir: Okt 26, 2020 Tinjau pada Jun 13, 2019 Waktu baca: 3 menit

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Osfit DHA adalah suplemen untuk ibu hamil yang berguna untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan
  • Osfit DHA memiliki kandungan kalsium dan DHA yang sangat penting untuk menunjang pembentukan tulang serta perkembangan otak janin
  • Osfit DHA dapat dikonsumsi dengan dosis 2 kapsul per hari dan suplemen ini cukup aman untuk dikonsumsi semua kalangan
  • Klik untuk mendapatkan Osfit DHA atau suplemen lainnya ke rumah Anda di HDmall. *Gratis ongkir ke seluruh Indonesia & bisa COD

Osfit DHA adalah suplemen untuk ibu hamil yang berguna untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan. Nutrisi yang dimaksud yakni kalsium dan DHA, kedua nutrisi ini sangat penting untuk menunjang pembentukan tulang janin serta perkembangan otaknya.

Memang benar bahwa DHA dan kalsium dapat diperoleh melalui makanan, namun dari makanan belum tentu mencukupi kebutuhan. Oleh karena itu, dibutuhkan suplemen tambahan. Osfit DHA diformulasikan secara seimbang untuk memenuhi kebutuhan kalsium dan DHA harian.

Mengenai Osfit DHA

Golongan

Suplemen 

Kemasan

Osfit DHA tersedia dalam bentuk kapsul softgel

Kandungan

Osfit DHA mengandung komposisi sebagai berikut:

Berikut ini rincian kegunaan dari masing-masing kandungan:

  • Kalsium karbonat 500 mg berfungsi memenuhi kebutuhan kalsium pada ibu hamil, untuk mineralisasi tulang dan gigi janin. Selain itu, dengan mencukupi kebutuhan kalsium dapat mencegah risiko terjadinya pre-eklampsi pada ibu hamil.
  • Tuna Fish Oil sebanyak 200 mg yang ada dalam Osfit DHA mengandung asam lemak omega-3 (DHA 54 mg dan EPA 14 mg), yang berguna untuk perkembangan otak, sistem penglihatan, serta saraf pada bayi (sebelum dan selama tahun pertama kelahiran).
  • Osfit DHA juga mengandung vitamin D3 sebanyak 100 IU yang dapat menjaga kadar kalsium dan fosfor dalam batas normal serta meningkatkan mineralisasi  rangka dan memelihara fungsi sel yang mendasar.

Manfaat Osfit DHA

Osfit DHA obat apa? Berdasarkan kandungan dan mekanisme kerjanya, Osfit DHA berguna untuk:

  • Memenuhi kebutuhan kalsium dan DHA selama kehamilan dan menyusui.
  • Menurut penelitian terkini, pemenuhan asupan Omega-3 selama kehamilan secara rutin dapat menurunkan risiko asma dan alergi pada anak, membantu meningkatkan perkembangan mental anak dan dapat mengurangi risiko kelahiran prematur.

Kondisi hamil memang berbeda, karena ada perubahan besar dalam tubuh wanita. Misalnya saja perubahan pada metabolisme kalsium kepadatan tulang. Banyak bukti menunjukkan bahwa ibu hamil lebih banyak membutuhkan kalsium, terutama pada awal kehamilan sampai trimester kedua.

Berapakah kebutuhan kalsium ibu hamil? Ibu hamil membutuhkan minimal 1200 mg kalsium perhari. Zat nutrisi ini diperlukan dalam pembentukan tulang janin serta memenuhi kebutuhan ibu hamil untuk menunjang fungsi-fungsi penting dalam tubuh.

Selain kalsium, ada juga nutrisi lain yang penting bagi ibu hamil, yaitu asam lemak omega-3 dan vitamin D3. Zat ini penting untuk perkembangan otak, sistim saraf, serta penglihatan pada janin maupun bayi selama tahun pertama kelahirannya. Oleh karena itu, asam lemak omega-3 juga disarankan selama menyusui. Sedangkan Vitamin D3 berfungsi mempertahankan kadar kalsium dan fosfor.

Berapakah kebutuhan omega-3 dan Vitamin D3 ibu hamil? Ibu hamil membutuhkan DHA sebanyak 200-250 mg perharinya. Sedangkan kebutuhan vitamin D3 yaitu 200 IU perharinya. 

Osfit DHA merupakan suplemen ibu hamil untuk mencukupi kebutuhan DHA dan kalsium tersebut. Sebenarnya, suplemen ini bukan hanya dikonsumsi untuk ibu hamil saja. Tetapi bisa juga digunakan untuk ibu menyusui, pasien lanjut usia, pasien dengan penyakit kardiovaskular, dan lainnya.

Kontraindikasi

Sebagai suplemen untuk ibu hamil, Osfit DHA tidak mempunyai kontraindikasi dalam penggunaannya. Oleh karena itu, mengonsumsi suplemen ini cukup aman untuk semua kalangan.

Dosis Osfit DHA

Osfit DHA dapat dikonsumsi dengan dosis 2 kapsul per hari. Osfit DHA merupakan suplemen yang membantu memenuhi kebutuhan kalsium dan DHA, untuk mencukupi kebutuhan perharinya seharusnya dapat dipenuhi dengan mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang.

Namun, apabila dosis tersebut dirasa memang masih kurang, pemberian Osfit DHA dapat lebih dari dosis yang direkomendasikan dengan penyesuaian kebutuhan dari masing - masing ibu.

Cara Penggunaan:

  • Pemberian suplemen dapat digabung dengan penggunaan produk lain yang membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral lain yang belum terkandung dalam Osfit DHA seperti Vitamin E, Fe, B kompleks, dan lain - lain.
  • Untuk rekomendasi, guna mencukupi kebutuhan vitamin dan mineral lainnya, memnero sa dapat diberikan bersamaan dengan Ferofort atau Emineton.
  • Osfit DHA dapat dikonsumsi sejak awal kehamilan, apabila ibu hamil tidak ada keluhan. Namun, biasanya pada trimester awal kehamilan ibu hamil akan mengalami mual muntah yang berlebihan, sehingga pemberian suplemen ini terkadang agak sulit untuk dikonsumsi meskipun bau amis ikan telah diminimalisir.

Efek Samping Osfit DHA

Pernah dilaporkan bahwa efek samping Osfit DHA berupa sedikit mual namun masih aman untuk dikonsumsi.

Perhatian

Cara penyimpanan Osfit DHA yaitu disimpan pada suhu di bawah 30 derajat Celcius, atau suhu ruangan dan jangan terpapar sinar matahari langsung.

Artikel terkait:


36 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Zittermann A, et al. (2009). Vitamin D supplementation enhances the beneficial effects of weight loss on cardiovascular disease risk markers. (http://ajcn.nutrition.org/content/89/5/1321.short)
Wang TJ, et al. (2008). Vitamin D deficiency and risk of cardiovascular disease. (http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC2726624/)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app