Fenofibrate: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 5, 2019 Update terakhir: Okt 23, 2020 Tinjau pada Mar 20, 2019 Waktu baca: 3 menit

Fenofibrate adalah obat yang digunakan untuk mengontrol kolesterol yang berada di bawah kelas fibrate. Obat ini umumnya direkomendasikan untuk pasien yang memiliki risiko mengalami penyakit kardiovaskuler. Selain itu, finofibrate juga dapat membantu resistansi insulin pada kelainan otot. 

Kelebihan lain fenofibrate selain mengontol kolesterol adalah mengontrol lemak darah. Kadar kolesterol dan lemak darah dapat menyebabkan timbulnya halangan pada arteri yang dapat mengurangi aliran darah dan suplai oksigen ke berbagai bagian tubuh. 

Selain itu, halangan pada arteri dapat menyebabkan serangan jantung, stroke dan angina. Merupakan hal yang sangat disarankan bagi pecandu alkohol untuk berhenti dari mengonsumsi alkohol sebelum memulai dosis fenofibrate karena fenofibrate dapat meningkatkan kadar trigliserida dan dapat menyebabkan kerusakan hati.

Mengenai Obat Fenofibrate

Golongan:

Obat resep

Kemasan:

Tablet, kapsul

Kandungan:

Fibrat 

Manfaat Obat Fenofibrate

Berikut ini adalah kegunaan fenofibrate, antara lain:

  • Menurunkan kadar kolesterol
  • Meningkatkan kadar lipoprotein massa jenis tinggi (High-Density Lipoprotein (HDL))
  • Memberikan efek yang bermanfaat pada resistansi insulin
  • Mengontrol kadar lemak darah
  • Mengurangi risiko stroke dan serangan jantung
  • Mengurangi Lipoprotein massa jenis sangat rendah (Very Low-Density Lipoprotein (VLDL)) dan lipoprotein massa jenis rendah (Low-Density Lipoprotein (LDL))
  • Mengurangi kadar trigliserida
  • Mengobati hiperkolesterolemia dan hipertrigiseridemia
  • Mencegah risiko pankreatitis pada penderita yang memiliki trigliserida tinggi

Cara kerja obat Fenofibrate

Fenofibrate termasuk dalam kelas obat yang disebut derivat (turunan) asam fibrik. Kelas obat derivat asam fibrik memiliki cara kerja yang sama dan mengobati kondisi yang sama. Fenofibrate bekerja dengan meningkatkan proses pemecahan dan penghilangan kolesterol jahat pada tubuh Anda. 

Peningkatan proses ini dapat mengurangi risiko penumpukan kolesterol pada pembuluh darah dan menyebabkan masalah kesehatan yang serius seperti serangan jantung atau stroke.

Dosis Obat Fenofibrate

Ikuti petunjuk pada label resep. Jangan menggunakan obat dalam jumlah yang besar atau terlalu kecil atau lebih lama daripada yang direkomendasikan. Beberapa produk fenofibrate harus diminum setelah makan agar tubuh dapat menyerap fenofibrate dengan baik. Berikut adalah dosis fenofibrate yang dianjurkan:

  • Kapsul: Dosis yang dianjurkan adalah 150 mg, sekali sehari. 
  • Tablet: Dosis yang dianjurkan adalah 120-160 mg, sekali sehari

Jika Anda melewatkan dosis, segera minum setelah ingat. Apabila sudah mendekati waktu untuk dosis selanjutnya, lewatkan dosis yang terlewat dan lanjutkan dosis secara normal. Jangan meminum dosis ekstra untuk memenuhi dosis yang terlewat.

Efek samping Fenofibrate

Beberapa efek samping yang umum karena penggunaan fenofibrate antara lain:

  • Ruam
  • Demam
  • Rasa lelah atau lemas
  • Sembelit
  • Rhinitis
  • Nyeri sendi
  • Mual-mual
  • Kembung
  • Sakit perut yang parah

Efek samping di atas merupakan efek yang umum dirasakan dan telah dilaporkan. Penggunaan obat ini dapat menyebabkan efek samping yang jarang disebut rhabdomyolisis (kerusakan otot yang serius).

Fenofibrate tidak disarankan untuk digunakan penderita penyakit berikut:

  • Penyakit kandung kemih
  • Penyakit liver
  • Diabetes
  • Hipotiroidisme
  • Penyakit ginjal

Beritahukan kepada dokter apabila Anda memiliki penyakit di atas, agar dokter bisa memberikan petunjuk jika Anda ingin menggunakan fenofibrate.

Interaksi dengan obat lain

Kebanyakan obat tidak boleh digabungkan satu sama lain, tetapi ada beberapa obat yang bisa digabungkan meskipun akan terjadi interaksi. Pada kasus ini, dokter mungkin akan mengganti dosis atau memberikan peringatan yang Anda perlukan. Saat Anda meminum fenofibrate, dokter perlu mengetahui apakah Anda meminum obat berikut, karena tidak disarankan yaitu Ciprofibrate

Penggunaan obat berikut biasanya tidak disarankan, meskipun pada beberapa kasus diperlukan untuk diminum bersama fenofibrate. Dokter akan mengganti atau mengubah dosis apabila Anda meminum obat berikut bersamaan dengan fenofibrate:

  • Acenocaumarol
  • Anisindione
  • Apixaban
  • Argatroban
  • Atorvastatin
  • Bemiparin
  • Bivalirudin
  • Colchicine
  • Dabigatran Etexilate
  • Dalteparin
  • Danaparoid
  • Desirudin
  • Dicumarol
  • Drotrecogin Alfa
  • Enoxaparin
  • Fluvastatin
  • Fondaparinux
  • Heparin
  • Lepirudin
  • Lovastatin
  • Nadroparin
  • Phenindione
  • Phenprocoumon
  • Pitavastatin
  • Pravastatin
  • Protein C
  • Rivaroxaban
  • Simvastatin
  • Tinzaparin
  • Warfarin

Peringatan penggunaan Fenofibrate

  • Konsultasi secara rutin untuk memeriksa kinerja fenofibrate dalam menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida.
  • Jika Anda juga menggunakan cholestyramine, colesevalam, colestipol; obat-obat tersebut harus diminum setidaknya satu jam setelah atau empat jam sebelum meminum fenofibrate. 
  • Saat menggunakan fenofibrate, Anda mungkin perlu melakukan tes darah, tes fungsi hati dan ginjal secara rutin. 
  • Beritahukan kepada dokter apabila sedang mengkonsumsi obat-obatan lain, seperti antikoagulan
  • Hentikan penggunaan fenofibrate jika kolesterol tidak turun setelah 2-3 bulan masa pengobatan.
  • Beritahukan kepada dokter apabila Anda memiliki riwayat penyakit rhabdomyolysis, gangguan hati, ginjal, pankreatitis, thrombositopenia dan lainnya. 
  • Segera menemui dokter jika terjadi reaksi alergi

11 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app