Nephrolit: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 22, 2019 Update terakhir: Okt 25, 2020 Tinjau pada Jun 13, 2019 Waktu baca: 3 menit

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Nephrolit adalah obat yang berfungsi untuk meluruhkan batu ginjal yang dijual bebas di pasaran tanpa memerlukan resep dokter
  • Nephrolit tersedia dalam bentuk kapsul dengan sejumlah kandungan ekstrak herbal serta vitamin B6 5 mg dan folic acid 200 mcg
  • Dosis pemakaian Nephrolit untuk orang dewasa yaitu 4 kali 1 kapsul sehari. Sebaiknya dikonsumsi bersamaan dengan makanan
  • Nephrolit dapat berinteraksi dengan obat Sulfonamida, Alkalinizer, Antikoagulan, Urikosurik, maupun Hipoglikemik
  • Klik untuk mendapatkan Nephrolit atau obat saluran kemih lainnya ke rumah Anda di HDmall. *Gratis ongkir ke seluruh Indonesia & bisa COD

Nephrolit adalah obat yang berfungsi untuk meluruhkan batu ginjal yang dijual bebas di pasaran tanpa memerlukan resep dokter. Namun begitu, sebelum Anda memutuskan untuk menggunakannya pelajari terlebih dahulu mengenai indikasi, kontraindikasi, dosis, efek samping, dan hal-hal penting lainnya di bawah ini.

Mengenai Nephrolit

Golongan

Obat bebas tanpa resep dokter

Kemasan

Obat ini tersedia dalam bentuk kapsul.

Kandungan

Dalam satu kapsul Nephrolit mengandung zat aktif sebagai berikut:

  • Ekstrak folium Orthosiphon stamineus 18 mg.
  • Ekstrak folium Strobilanthus crispus 16 mg.
  • Ekstrak folium Sonchus arvensis 24 mg.
  • Ekstrak folium Phyllantus niruri 2,4 mg.
  • Ekstrak folium Plantago mayor 100 mg.

Kandungan tambahannya yaitu: vitamin B6 5 mg, folic acid 200 mcg.

Sekilas tentang kandungannya:

Orthosiphon stamineus (kumis kucing)

Studi berbasis bukti mengungkapkan bahwa O. stamineus memiliki beberapa aktivitas, yang dikaitkan dengan kandungan fitokimianya. Ditemukan bahwa O. stamineus menunjukkan aktivitas diuretik, hipourikemik, renal protective, antioksidan, anti-inflamasi, hepatoprotektif, gastroprotektif, anti-hipertensi, anti-diabetes, anti-hiperlipidemia, anti-mikroba, dan anoreksia.

Strobilanthus crispus (kecibeling, keji beling)

Di Malaysia dan Indonesia, keji beling ini digunakan sebagai obat diabetes, antisipilis, antioksidan, diuretik, dan antimikroba, dan laksatif. Di samping itu, zat kalium yang terkandung dalam tumbuhan ini berguna sebagai diuretik yang memapu melarutkan batu ginjal dan saluran kemih dan kandung empedu yang terbentuk dari garam kalsium oksalat.

Sonchus arvensis (daun tempuyung)

Tanaman ini mengandung kalium, flafonoid, taraksasterol, inositol, dan yang lainnya yang tentu saja memiliki manfaat kesehatan, salah satunya sebagai diuretik dan antiperadangan untuk membantu meluruhkan batu ginjal.

Phyllanthus niruri (meniran)

P. niruri telah diteliti untuk mendapatkan manfaat obat potensial, terutama dalam hal pemblokiran aatu pencegahan pembentukan batu ginjal dan aktivitas anti- hepatitis B. Namun, tidak cukup bukti ilmiah tentang keefektifannya sebagai antihepatitis B; Sebuah tinjauan Cochrane menyimpulkan bahwa "tidak ada bukti meyakinkan bahwa phyllanthus, dibandingkan dengan plasebo, memberi manfaat pada pasien dengan infeksi HBV kronis".

Plantago mayor (daun sendok)

Penelitian ilmiah telah menunjukkan bahwa ekstrak daun sendok memiliki berbagai efek biologis, termasuk "aktivitas penyembuhan luka, anti-inflamasi, analgesik, antioksidan, antibiotik lemah, immuno modulasi dan aktivitas antiulcerogenik".

Mengenai Nephrolit

Nephrolit obat apa? Berdasarkan komposisi dan mekanisme kerjanya, maka Nephrolit digunakan untuk kondisi-kondisi berikut:

  • Sebagai diuretik untuk melancarkan buang air kecil.
  • Membantu meluruhkan batu urin dan batu saluran kemih, termasuk batu ginjal.
  • Antiseptik atau mengusir infeksi dari saluran kemih.
  • Mengatasi peradangan.

Kontraindikasi

Tidak semua orang dapat mengonsumsi Nephrolit, beberapa orang tidak dapat mengonsumsinya dengan kondisi berikut:

Efek Samping Nephrolit

Seperti halnya dengan obat-obat lainnya, Nephrolit juga berpotensi menyebabkan efek samping. Namun hingga saat ini belum dipublikasikan dengan jelas.

Dosis Nephrolit

Dosis pemakaian Nephrolit untuk orang dewasa yaitu 4 x 1 kapsul /hari. Sebaiknya dikonsumsi bersamaan dengan makanan.

Interaksi obat

Beritahukan dokter mengenai pemakaian obat apa saja yang Anda gunakan saat ini, terutama obat berikut:

  • Sulfonamida.
  • Alkalinizer.
  • Antikoagulan.
  • Urikosurik.
  • Hipoglikemik.

Perhatian

Sebelum dan selama menggunakan obat nephrolit ini, perhatikan hal-hal berikut:

  • Bila gejala tidak kunjung membaik segera hubungi dokter.
  • Penggunaan obat Nephrolit sebaiknya disertai minum air putih minimal 2 liter/hari.
  • Hindari penggunaan obat secara terus menerus tanpa pengawasan dokter.
  • Hati-hati kepada pasien yang cenderung dispepsia, lesi mukosa saluran pencernaan.
  • Simpan obat di tempat sejuk dan kering.

Artikel terkait:


29 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
María Elena Núñez Guillén, José Artur da Silva Emim, Caden Souccar & Antonio José Lapa (1997) Analgesic and Anti-inflammatory Activities of the Aqueous Extract of Plantago major L., International Journal of Pharmacognosy, 35:2, 99-104, DOI: 10.1076/phbi.35.2.99.13288. Taylor & Francis Online. (https://www.tandfonline.com/doi/abs/10.1076/phbi.35.2.99.13288)
Plantain: Benefits, Dosage, Side Effects, and Preparation. Verywell Health. (https://www.verywellhealth.com/plantain-benefits-4579819)
Green-based methods to obtain bioactive extracts from Plantago major and Plantago lanceolata. ScienceDirect. (https://www.sciencedirect.com/science/article/pii/S0896844616303291)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app