Yuk Buat Sendiri Appetizzer dan Desert dari Buah Nanas

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat sendiri di rumah olahan dari buah nanas, berikut resep-resep mudah yang bisa Anda coba.
Dipublish tanggal: Jun 19, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 3 menit
Yuk Buat Sendiri Appetizzer dan Desert dari Buah Nanas

Memiliki tubuh yang sehat menjadi impian banyak orang. Maka dari itu berbagai cara akan ditempuh untuk mendapatkan tubuh yang sehat salah satunya dengan mengonsumsi buah-buahan setiap hari. Salah satu buah kaya manfaat yang bisa Anda konsumsi adalah buah nanas. 

Kombinasi rasa asam dan manis membuat buah ini menjadi favorit di hati para penggemar buah berwarna kuning ini. Selain dapat Anda nikmati secara langsung, buah nanas bisa juga Anda gunakan sebagai bahan olahan makanan atau minuman yang tentunya tak kalah nikmat. 

Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat sendiri di rumah olahan dari buah nanas, berikut resep-resep mudah yang bisa Anda coba.

Apa sih manfaat buah nanas untuk tubuh kita?

Kandungan vitamin dan serat pada buah nanas dapat memberikan manfaat baik bagi tubuh kita. Banyak nutrisi yang terkandung di dalam 100 gram buah nanas, apa saja?

Banyak manfaat yang dapat Anda peroleh dari mengonsumsi buah nanas antara lain, menangkal radikal bebas, memperlancar pencernaan, meningkatkan imun tubuh, mengurangi gejala radang sendi dan mencegah muncunya penyakit kanker.

Nasi goreng nanas

Nasi goreng merupakan makanan yang sering sekali kita jumpai tapi bagaimana ya rasanya jika nasi goreng dikombinasikan dengan buah nanas ? Yuk kita simak resepnya.

Bahan-bahan :

  • 1 buah nanas manis potong kecil dadu
  • 400 gram nasi yang sudah matang, sebaiknya jangan pakai nasi yang baru matang
  • 1 buah paprika merah potong keci dadu
  • 50 gram kacang polong
  • 25 gram kacang mede
  • 1 buah bawang bombay yang sudah dicacah kasar
  • 3 siung bawang putih, cacah halus
  • 2 butir telur, kocok sampai rata
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 buah jeruk nipis, peras airnya
  • 2 batang daun bawang cacah halus

Proses pembuatan :

  1. Tuangkan minyak dalam wajan tunggu sampai panas, kemudian masukkan bawang bombay, paprika dan nanas.
  2. Masak sayuran hingga lunak dan nanas sedikit lumer, kemudian masukkan bawang putih dan kacang mede. Masak sampai harumnya muncul.
  3. Masukkan nasi dan kacang polong, campur sampai rata. Lalu masukkan air perasan jeruk nipis dan kecap. Aduk rata sampai warna nasi menjadi kecoklatan.
  4. Setelah nasi matang dengan ditandai dengan warna kecoklatan, angkat nasi ke dalam wadah saji. Sebagai tambahan taburkan potongan daun bawang.

Ayam panggang nanas

Kombinasi kelezatan ayam panggang dan segarnya buah nanas akan menjadi hidangan yang cocok untuk waktu berkumpul Anda bersama keluarga. Berikut ini resep ayam panggang nanas yang bisa Anda praktekkan sendiri di rumah.

Bahan-bahan :

  • 450 gram dada ayam tanpa tulang
  • 1 buah nanas masak, potong menjadi 2 dengan posisi melintang
  • 1 sendok makan jahe yang sudah dicincang
  • 2 siung bawang putih cincang
  • 150 ml sari buah nanas
  • 60 ml kecap
  • 100 ml saus tomat
  • 1 sendok makan minyak sayur
  • 60 gram brown sugar
  • Irisan daun bawang

Proses pembuatan :

  1. Campurkan sari buah nanas saus tomat, kecap, brown sugar, bawang putih dan jahe. Aduk hingga merata.
  2. Oleskan bumbu tersebut pada daging ayam. Seteah merata bungkus ayam dengan plastik kemudian diamkan selama minimal 2 jam dan maksimal sekitar 12 jam (semalam) agar bumbu meresap sempurna pada daging. Sisakan bumbu untuk proses pemanggangan.
  3. Setelah itu panggang di atas panggangan dengan suhu tinggi sambil terus mengoleskan bumbu pada ayam. Panggang selama kurang lebih 8 menit untuk setiap sisi.
  4. Oleskan minyak pada nanas kemudian panggang selama 2 menit setiap sisinya.
  5. Setelah ayam dan nanas matang letakkan keduanya pada piring saji. Tambahkan daun bawang sebagai taburan di atasnya.
  6. Ayam panggang nanas siap untuk dinikmati.

Parfait nanas dan yogurt

Kombinasi rasa asam dari buah nanas dan yogurt akan menjadi hidangan pencuci mulut yang pastinya lezat dengan segar.

Bahan-bahan :

  • 450 ml yogurt plain tanpa rasa
  • 2 sendok makan madu
  • ½ sendok the ekstrak vanila
  • Buah nanas, stroberi, mangga dan melon (atau buah ain sesuai seleran Anda)
  • Granola

Proses pembuatan :

  1. Aduk rata yogurt, madu dan vanila di dalam mangkuk.
  2. Susun buah-buahan dan granola ke dalam gelas. Jangan lupa masukkan yogurt di antara buah dan granola.
  3. Tuangkan madu di atas parfait, kemudian sajikan.

Masih banyak lagi olahan masakan yang bisa Anda buat dari buah nanas. Rasa asam dan manis dari buah nanas bisa Anda kombinasikan dengan hidangan bercita rasa gurih yang pastinya akan memberikan cita rasa unik pada setiap hidangan yang Anda sajikan untuk orang-orang terkasih. Selamat mencoba.


4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
The Power of Pineapple: 8 Reasons to Eat It. Everyday Health. (https://www.everydayhealth.com/diet-nutrition/8-reasons-eat-pineapple/)
Pineapple: Nutrition and benefits. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/276903)
Pineapple Health Benefits & Nutrition. WebMD. (https://www.webmd.com/food-recipes/benefits-pineapple#1)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app