April 02, 2019 08:19
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya
Berat badan berlebih, tentu tidak baik untuk kesehatan anda. memaksakan pengurangan asupan makanan tertentu secara berlebihan, pada akhirnya tidak bertahan lama.
Saran saya:
1. Mengurangi jumlah kalori
dengan mengonsumsi makanan nabati, buah-buahan, sayur-sayuran, biji-bijian, dan kacang-kacangan.
2. Olah raga rutin minimal 3x dalam seminggu
3. Komitmen diri
4. Cari pengganti karbohodrat
Ganti makanan pokok sehari-hari seperti nasi putih atau roti tawar, dengan roti gandum dan nasi merah.
5. Mengurangi gula
6. Minum air sebanyak 2 gelas sebelum makan
7. Makanan yang mengandung protein seperti daging merah, ayam, susu.
8. Istirahat minimal 7 jam dalam 1 hari
Anda dapat mengubah gaya hidup dengan mengurangi asupan kalori dan memperbanyak aktivitas fisik. Konsultasikan kepada dokter atau ahli gizi.
Semoga jawaban ini berguna bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Salam dokter. Saya pengen menurunkan berat badan saya dok. Setiap pagi saya sudah lari marathon dan juga mengurangi makan. Tapi kenapa ya dok kok muka saya malah tambah lebar dan perut saya jadi buncit. Berat badan juga tidak turun. Mohon solusinya dok.
Salam dokter. Saya pengen menurunkan berat badan saya dok. Setiap pagi saya sudah lari marathon dan juga mengurangi makan. Tapi kenapa ya dok kok muka saya malah tambah lebar dan perut saya jadi buncit. Berat badan juga tidak turun. Mohon solusinya dok.