April 02, 2019 09:12
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Nyeri pada puting payudara yang paling umum adalah karena pengaruh hormon yang terjadi pada siklus menstruasi dan kehamilan. Hormon yang sangat berperan dalam dua siklus khas wanita ini adalah estrogen dan progesteron.
Rasa nyeri ini biasanya juga disertai dengan sensitivitas tinggi. Dalam siklus menstruasi, biasanya puting menjadi sakit beberapa hari menjelang sebelum hari pertama menstruasi atau yang lebih sering disebut sebagai PMS. Sementara itu bagi wanita yang tengah hamil, rasa sakit ini biasanya dimulai dalam rentang minggu ke-4 hingga ke-7 dan berlangsung sepanjang trimester pertama.
Penyebab paling umum berikutnya dari rasa sakit pada puting payudara adalah gesekan. Beberapa bahan pakaian dengan kualitas kurang apik terutama pada pakaian olahraga yang ketat dan digunakan dalam waktu cukup lama berpotensi menimbulkan ketidaknyamanan ini.
Pada puting payudara, dermatitis juga menyebabkan rasa gatal, merah, hingga merekah. Adapun jenis dari dermatitis yang cukup sering terjadi pada area payudara adalah eczema.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Malam dok. Saya mengalami gejala haid, seperti sakit pada payudara. 3 Januari kemarin saya haid dan sudah seminggu ini payudara saya terasa kencang dan puting kiri saya sakit saat ditekan. Payudara kanan hanya kencang saja dan putingnya tidak sakit. Bila dilihat siklusnya, haid saya seharusnya masih 10 hari lagi. Siklus haid saya memang tidak teratur dok. Apakah normal jika puting kiri payudara saya sakit? Apakah normal jika payudara terasa kencang H-2 minggu haid berikutnya? Apakah nyeri payudara saya gara2 haid atau ini merupakan gejala kehamilan? Saya tidak merasakan sakit pinggang, mual, pusing, dll. Hanya pegal yang tidak mengganggu. Thanks dok, mohon bantuannya.
Malam dok. Saya mengalami gejala haid, seperti sakit pada payudara. 3 Januari kemarin saya haid dan sudah seminggu ini payudara saya terasa kencang dan puting kiri saya sakit saat ditekan. Payudara kanan hanya kencang saja dan putingnya tidak sakit. Bila dilihat siklusnya, haid saya seharusnya masih 10 hari lagi. Siklus haid saya memang tidak teratur dok. Apakah normal jika puting kiri payudara saya sakit? Apakah normal jika payudara terasa kencang H-2 minggu haid berikutnya? Apakah nyeri payudara saya gara2 haid atau ini merupakan gejala kehamilan? Saya tidak merasakan sakit pinggang, mual, pusing, dll. Hanya pegal yang tidak mengganggu. Thanks dok, mohon bantuannya.