November 26, 2019 22:25

Selamat malam dok, Saya sangat bersedih sudah 9 bulan anak kedua kami yang sekarang berumur 13 bulan belum sembuh juga sakitnya,dari rujukan awal dirawat jln 1 bln reda sakitnya.. kemudian kambuh dan 2x rawat inap di rmh sakit didiagnosis pertama pneumonia,berjarak satu bulan yg kedua diagnosanya bronkopnemonia.. Lalu kami beralih ke pengobatam terapi korek lendir minimal 3hr sekali dan maksimal 1 minggu,namun tidak rutin jika kambuh saja.. Dari obat salep dada,mucos drop,antibiotik,paracetamol namun tidak juga sembuh sepenuhnya.. Sampai empedu kambing,susu beruang,kunyit,bawang putih sudah diberikan demi kesembuhan anak kami.. Adapun artikel yg menyebut penyakit itu tidak bisa sembuh,Karena termasuk PPOK.. Hati kami teriris saat buah hati kami batuk2,pilek,Kadang mengi,nafas grok2,muntah,Rewel malam hari,berkeringat,Demam,Ruam dikepala & wajah,dll. Apa yang harus kami lakukan saat terjadi berulang2 seperti ini dok? Semoga Tuhan mengangkat penyakit anak hamba.. Terima kasih dokter atas perhatiannya

Pertanyaan ini telah dijawab oleh seorang ahli medis
Buka di app