April 08, 2019 12:27

Selamat siang, dok. Perkenalkan saya Sari Dewi, saya ingin konsultasi terkait penyakit saya. Di semester I perkuliahan, saya terjatuh dari tangga asrama. Posisinya duduk dok pantat saya menahan agar kepala tidak kebentur. 8 tahun kemudian, pinggang, panggul, pantat, dan paha kanan saya sangat terasa sakit dok. Bahkan terasa hingga telapak kaki. Saya pun memutuskan untuk berobat ke Dokter Spesialis Syaraf, kemudian dilakukan scan atau MRI. Hasilnya yaitu terdapat 2 syaraf saya yang terjepit di tulang ekor bawah, dan deket area kewanitaan. Saya pun minum obat, terapi, dan berenang meski jarang. Hingga saat ini masih terasa sakit, terutama apabila saya tiduran, banyak duduk, dan berjalan lama. Bahkan sakitnya akan semakin menjadi ketika saya PMS atau lagi mens. Saya rasa sekarang sakitnya merambat ke tulang, pantat, dan panggul yang kiri. Saya diurut tradisional, tapi rasa sakitnya hanya hilang ketika diurut saja. Setelahnya terasa sakit lagi, dan membuat saya tidak nyaman. Saya harus bagaimana dok agar dapat sembuh total? Apa benar semua itu karena urat syaraf saya yang terjepit? Mohon dibantu, terima kasih dok.

Pertanyaan ini telah dijawab oleh seorang ahli medis
Buka di app