Batugin: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 22, 2019 Update terakhir: Okt 25, 2020 Tinjau pada Jun 13, 2019 Waktu baca: 4 menit

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Batugin adalah obat yang digunakan untuk meluruhkan batu urin di ginjal atau di saluran kemih.
  •  Obat ini diformulasikan dari bahan herbal ekstrak daun tempuyung dan ekstrak daun kejibeling yang dikenal ampuh menghancurkan batu ginjal.
  • Dosis Batugin adalah 3-4 x sehari 1 gelas takar penuh untuk pengobatan awal. Jika batu ginjal sudah keluar, dosis dapat diturunkan menjadi 1 x sehari 1 gelas takar penuh.
  • Minumlah obat ini setelah makan dan dianjurkan minum air putih minimal 2 liter per hari.
  • Belum diketahui keamanan Batugin untuk ibu hamil dan menyusui. Sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter sebelum menggunakannya.
  • Klik untuk mendapatkan Batugin atau obat saluran kemih & prostat lainnya ke rumah Anda di HDmall. *Gratis ongkir ke seluruh Indonesia & bisa COD.

Batugin adalah obat untuk meluruhkan batu urin di ginjal atau di saluran kemih. Obat ini diformulasikan dari bahan herbal ekstrak daun tempuyung dan ekstrak daun kejibeling. Keduanya merupakan bahan alami yang dikenal ampuh menghancurkan batu ginjal.

Obat dalam bentuk syrup ini diproduksi oleh PT. Kimia Farma dan termasuk golongan obat bebas yang dapat dibeli di apotik tanpa resep dokter. Meskipun dijual bebas, Batugin sebaiknya tetap digunakan sesuai anjuran. 

Mengenai Batugin

Jenis obat Diuretik
Kandungan Sonchus arvesis folium, Strobilanthi crispus folium
Kegunaan Membantu meluruhkan batu urin pada ginjal maupun saluran urin. Memperlancar buang air kecil
Kategori Obat Bebas
Konsumen Dewasa
Kehamilan Konsultasikan dengan dokter
Sediaan Batugin syrup kemasan 120 ml dan 300 ml, Batugin sachet

Mekanisme kerja Batugin

Cara kerja obat Batugin dapat dicermati dari bahan aktif penyusunnya yang berupa:

  • Sonchus arvesis folium: merupakan ekstrak dari daun tanaman tempuyung (Sanchous arvesis) yang diketahui dapat membantu mengikis endapan batu garam kalsium oksalat di ginjal, empedu ataupun saluran kemih.
  • Strobilanthi crispus folium: ekstrak daun tanaman kejibeling ini diketahui dapat bermanfaat sebagai obat anti diabetes, bersifat antioksidan serta antimikroba. Senyawa kalium dari ekstrak daun kejibeling ini dapat bersifat diuretik dan mampu melarutkan batu yang terbentuk dari garam kalsium oksalat di ginjal dan saluran kemih.

Oleh karena itu, kedua bahan alami ini digunakan untuk meluruhkan batu urin yang sudah terbentuk di ginjal maupun di saluran kemih serta dapat memperbanyak produksi urin untuk menggusur sisa endapat batu urin tadi.

Manfaat Batugin

Batugin digunakan untuk mengatasi nyeri kolik akibat batu ginjal atau batu di saluran kemih. Obat ini dalam dosis yang lebih kecil juga digunakan untuk mengatasi sulit buang air kecil serta anyang-anyangan atau ISK.

Kontraindikasi

Tidak semua orang boleh menggunakan obat ini. Penderita yang diketahui memiliki kondisi di bawah ini tidak boleh menggunakan Batugin:

  • Orang yang memiliki riwayat hipersensitif atau alergi terhadap kandungan obat herbal Batugin.

Dosis Batugin

Batugin tersedia dalam bentuk sediaan syrup dalam botol atau sachet dengan kekuatan dosis tiap 30 ml syrup obat ini mengandung:

  • 3 gram ekstrak daun tempuyung (Sonchi folium).
  • 0,3 gram ekstrak daun kejibeling (Strobilanthi folium).

Perlu diingat! Dosis obat yang tepat sesuai dengan anjuran dokter berdasarkan berat ringannya penyakit, berat badan, usia, dan lain-lain. Ataupun berdasarkan dosis yang tertera di kemasan obat.

Dosis Batugin untuk meluruhkan batu ginjal adalah:

  • Dosis dewasa: 3-4 kali sehari 1 cup (gelas takar) penuh untuk pengobatan awal batu ginjal. Jika batu ginjal sudah keluar, dosisnya dapat diturunkan menjadi 1 x sehari 1 gelas takar penuh, hingga kondisi berangsur normal.

Petunjuk penggunaan:

  • Gunakanlah obat ini setelah makan dan dianjurkan minum air putih minimal 2 liter per hari.
  • Selalu ikuti anjuran petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan sebelum mulai mengonsumsinya.
  • Gunakanlah antara satu dosis dengan dosis lainnya pada jarak jam yang sama, misalkan 2 kali sehari berarti per 12 jam, 3 kali sehari berarti per 8 jam. Oleh sebab itu, untuk memudahkan usahakan untuk mengonsumsinya pada jam yang sama setiap hari.
  • Apabila ada dosis yang terlewat akibat lupa, maka begitu ingat dianjurkan untuk segera meminumnya apabila dosis berikutnya masih lama sekitar 5 jam atau lebih. Tidak boleh menggandakan dosis Batugin pada jadwal minum berikutnya sebagai ganti untuk dosis yang terlewat.

Efek samping Batugin

Batugin yang terbuat dari bahan alami dapat ditoleransi dengan baik oleh tubuh. Belum ada efek samping serius ditemukan pada penggunaan obat ini, namun penggunaan melebihi dosis yang disarankan sebaiknya dihindari.

Efek overdosis Batugin

Belum diketahui adanya efek overdosis dari konsumsi obat ini. Namun sama dengan kebanyakan obat, penggunaannya sebaiknya sesuai dosis dan tidak berlebihan. 

Jika tidak sengaja meminum obat ini dalam jumlah banyak dan timbul reaksi seperti pusing dan mual, segeralah konsultasikan dengan dokter Anda dan jangan lupa membawa serta kemasan obat ini.

Interaksi Batugin

Potensi interaksi obat terjadi ketika digunakan bersamaan dengan obat lain sehingga dapat mengubah cara kerja obat. Sebagai akibatnya, risiko efek samping dapat meningkat, obat tidak bekerja, atau bahkan menimbulkan efek beracun yang membahayakan tubuh.

Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui obat apa saja yang Anda konsumsi dan beri tahukan kepada dokter sebelum menggunakan Batugin.

Perhatian

Sebelum dan selama menggunakan Batugin, harap perhatikan hal-hal dibawah ini:

  • Sampaikan pada apoteker jika Anda memiliki riwayat hipersensitifitas atau alergi terhadap kandungan obat ini.
  • Jika setelah mengonsumsi sesuai dosis tidak terjadi perubahan, segeralah konsultasikan dengan dokter.
  • Cukupi kebutuhan air harian minimal 2 liter per hari selama mengonsumsi obat ini.
  • Hindari penggunaan obat ini terus menerus dalam jangka waktu lama.

Kehamilan dan Menyusui

Bolehkah Batugin untuk ibu hamil dan menyusui?

  • Bahan aktif Batugin belum diketahui efeknya pada ibu hamil. Oleh karena itu penggunaan obat ini selama kehamilan sebaiknya dikonsultasikan dengan dokter kandungan Anda lebih dulu.
  • Belum ada informasi mengenai efek bahan aktif Batugin terhadap ASI ibu menyusui. Oleh karena itu untuk menghindari risiko yang tidak diinginkan, sebaiknya konsultasikan penggunaan obat ini jika ingin digunakan pada masa menyusui.

Artikel terkait:


15 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
N.A. Norfarizan-Hanoon, R. Asmah, M.Y. Rokiah, O. Fauziah and H. Faridah, 2009. Effects of Strobilanthes crispus Juice on Wound Healing and Antioxidant Enzymes in Normal and Streptozotocin-Induced Diabetic Rats. Journal of Biological Sciences, 9: 662-668. Science Alert. (https://scialert.net/fulltext/?doi=jbs.2009.662.668)
Towards the mode of action of Strobilanthes crispus through integrated computational and experimental analyses. Springer Link. (https://link.springer.com/article/10.1007/s13562-017-0407-9)
Ghasemzadeh, A., Jaafar, H.Z. & Rahmat, A. Phytochemical constituents and biological activities of different extracts of Strobilanthes crispus (L.) Bremek leaves grown in different locations of Malaysia. BMC Complement Altern Med 15, 422 (2015). https://doi.org/10.1186/s12906-015-0873-3. BMC Complementary Medicine and Therapies. (https://bmccomplementmedtherapies.biomedcentral.com/articles/10.1186/s12906-015-0873-3)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app