6 Cara Kecilkan Perut Tanpa Olahraga Berat

Sebagian orang membutuhkan usaha yang besar untuk menghilangkan lemak yang ada di perutnya, seperti dengan melakukan olahraga sit up bahkan hingga mengikuti latihan tari perut. Akan tetapi tidak semua orang mampu melakukannya secara terus menerus. Pasti ada cara lain untuk mengecilkan perut selain dengan olahraga.
Dipublish tanggal: Jul 10, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 2 menit
6 Cara Kecilkan Perut Tanpa Olahraga Berat

Perut buncit dan bergelambir sangat tidak disukai oleh semua orang, apalagi wanita. Wanita yang ingin memakai pakaian modis untuk menunjukkan perutnya yang indah dan rata, akan tetapi harus menutupinya dengan baju berukuran besar. 

Sebagian orang membutuhkan usaha yang besar untuk menghilangkan lemak yang ada di perutnya, seperti dengan melakukan olahraga sit up bahkan hingga mengikuti latihan tari perut. Akan tetapi tidak semua orang mampu melakukannya secara terus menerus. 

Pasti ada cara lain untuk mengecilkan perut selain dengan olahraga.

Cara mengecilkan perut tanpa olahraga

1. Perbaiki postur tubuh

Postur tubuh yang baik adalah langkah awal untuk mengecilkan perut. Duduk dengan pose merosot dan membungkuk akan menonjolkan lemak yang ada di perut. Untuk memperbaiki postur tubuh, bayangkan ada seutas tali yang menarik tubuh Anda ke atas, dan bahu Anda pun akan tegak ke belakang. 

Lalu perbaiki postur tubuh Anda sambil duduk dan pastikan kaki Anda menyentuh lantai. Bisa juga dengan meletakkan bantal di punggung untuk memberikan ruang di perut agar lemak tidak bertumpuk seharian.

2. Minum banyak air putih

Minum minimal 8 gelas air per hari tidak hanya akan menghilangkan racun pada pencernaan, tetapi juga dapat mengecilkan perut tanpa perlu olahraga. Perut juga sebagai gudang untuk menyimpan lemak yang tidak terbuang karena kurangnya cairan untuk membawa lemak ke sistem pembuangan tubuh.

Meminum air yang cukup akan membantu membawa lemak tersebut lebih cepat keluar dari perut. Disarankan untuk tidak langsung meminum air setelah makan siang dan malam. Anda dapat menunggu 10-15 menit setelah selesai makan.

3. Ubah cara makan

Kurangi mengkonsumsi makanan olahan atau cepat saji. Kandungan pengawet dan garan yang tinggi dalam makanan olahan akan membuat perut kembung secara instan. 

Anda dapat menggantinya dengan memakan buah-buahan serta sayuran yang kaya serat dan mengandung banyak air untuk menginduksi pencernaan dan melancarkan buang air sehingga lemak tidak perlu menetap di bagian perut ataupun anggota tubuh lainnya.

 Mengunyah makanan juga penting dalam membantu mengecilkan perut. 

Kunyah;ah makanan setidaknya 10 kali sebelum menelan Anda menelannya. Makanan yang dikunyah dengan tidak baik, akan membuat tubuh bekerja lebih keras untuk memecah makanan yang ada di perut yang menyebabkan kembung, gas, dan gangguan pencernaan

Ketika Anda memakan makanan dengan cepat, Anda cenderung menelan udara, yang kemudian menumpuk di perut dan menyebabkan perut berlipat-lipat.

4. Jalan Kaki 30 Menit

Ini adalah cara terbaik untuk menghilangkan perut buncit. Berjalan santai selama 30 menit dapat meningkatkan metabolisme dan membakar lemak yang terdapat di pinggang dan perut Anda. 

Agar tidak membosankan, Anda bisa membawa hewan peliharaan ketika berjalan kaki santai atau mungkin Anda juga bisa berjalan kaki menuju kantor jika kantor Anda dekat.

5. Hindari apapun yang mengandung gula

Untuk mengecilkan perut, maka Anda harus benar-benar menghindari makanan yang mengandung gula. Anda perlu memastikan bahwa makanan dan minuman yang Anda konsumsi mengandung 0 gram gula atau serendah mungkin. 

Mengurangi asupan gula akan membantu menjaga kadar insulin yang ada di dalam tubuh tetap rendah. Menghilangkan asupan gula dalam makanan juga dapat membantu tubuh untuk meningkatkan kadar glukagon yaitu hormon  untuk membantu menjaga perut tetap rata.

6. Tidur yang cukup

Menghilangkan lemak di perut dengan tidur yang cukup bukan berarti sekedar tidur-tiduran santai sambil menonton televisi atau bermain handphone. Yang  mengecilkan perut berarti Anda memerlukan tidur yang berkualitas untuk melepaskan hormon stres dan lelah. 

Setelah Anda tidur, maka sel-sel lemak yang ada di dalam tubuh Anda akan menghasilkan hormon leptin. Hormon Leptin berfungsi untuk mengontrol rasa lapar dan hanya dapat diproduksi selama tidur yang berkualitas dan waktu yang cukup.

 


5 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
How to get a flat stomach: 18 tips. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/324636)
How To Lose Belly Fat - 4 Tips for a Flatter Stomach. WebMD. (https://www.webmd.com/diet/features/the-truth-about-belly-fat#1)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app