Tips Merawat Luka Setelah Operasi

Dipublish tanggal: Jul 16, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 3 menit
Tips Merawat Luka Setelah Operasi

Ketika Anda kembali pulang setelah operasi pastikan luka yang dibuat oleh ahli bedah Anda tidak terinfeksi. Biasakanlah dengan beberapa perintah sederhana untuk merawat luka Anda yang berada dalam masa penyembuhan.

Kapan sebaiknya melepas plester?

Dokter Anda akan memberikan instruksi pasti pada Anda tentang kapan dan bagaimana untuk mengganti plester. 

Hampir semua luka tidak membutuhkan plester lagi setelah beberapa hari, namun jika Anda menjaga daerah luka tetap tertutup maka hal ini mungkin membantu menjaga luka dari cedera kembali dan mungkin sembuh lebih cepat.

Jika Anda tetap menggunakan plester, ganti plester setiap hari. Cuci tangan Anda dengan sabun dan air sebelum dan sesudah mengganti plester.

Bagaimana agar luka tetap bersih?

Anda dapat membersihkan kulit di sekitar luka dengan kain lembut atau kain kasa. Pertama, rendam kain atau jasa dengan air yang diberi sabun atau dengan campuran air dan steril dan garam. Kemudian lap dengan lembut kulit di sekitar luka. 

Jangan gunakan pembersih kulit, sabun antibakteri, alkohol, iodin atau peroksida. Mereka dapat merusak kulit pada luka dan memperlambat penyembuhan. Selain itu jangan oleskan losion, krim atau produk herbal apapun jika Anda tidak menanyakan terlebih dahulu pada dokter.

Dokter Anda akan memberitahu bagaimana cara membasuh luka Anda. Dokter mungkin akan menyarankan untuk membasuh dengan air garam atau air dengan sabun yang lembut. Hal ini akan membantu membersihkan luka dari nanah yang mengering. Terakhir, tepuk-tepuk hingga kering dengan kain yang lembut atau kasa.

Apakah saya perlu menjaga luka tetap kering?

Jangan biarkan luka terkena air untuk 24 jam pertama setelah operasi. Jadi lewatkan mandi dan berendam untuk satu dari pertama, meskipun mandi dengan spons biasanya baik-baik saja 

Anda mungkin diperbolehkan mandi untuk hari kedua namun hal ini bergantung pada jenis operasi apa yang Anda lakukan, jadi konsultasikan pada dokter Anda. Ketika Anda pergi dan seluruh tubuh Anda basah, akan lebih baik mandi daripada berendam. 

Hal ini dikarenakan merendam luka Anda menyebabkan luka menjadi lembek dan mungkin membuatnya terbuka kembali. Tanyakan pada dokter jika Anda memerlukan plester anti air.

Jangan gunakan sabun atau produk mandi lain secara langsung ke luka Anda ketika masih berada dalam masa penyembuhan. Setelah mandi, tepuk-tepuk dengan ringan daerah yang kering dengan handuk bersih.

Haruskah mengurangi aktivitas?

Sebaiknya Anda mengurangi aktivitas yang mempengaruhi area di sekitar luka Anda. Dengan begitu, Anda mengurangi resiko membuka kembali luka Anda. Dokter Anda mungkin akan menyarankan agar Anda menghindari mengangkat beban dan dan latihan serta olahraga selama sekitar satu bulan setelah operasi. 

Jika luka Anda terbuka kembali, segera hubungi dokter.

Apa yang sebaiknya dilakukan jika luka mengeluarkan darah?

Ganti plester yang terkena darah dengan plester baru. Jika Anda memberi tekanan secara langsung pada luka selama beberapa menit, luka biasanya akan berhenti mengeluarkan darah. Hubungi dokter jika darah tidak kunjung berhenti keluar.

Kapan jahitan luka dapat diangkat?

Jika Anda menggunakan jahitan tipe menyatu dengan luka, Anda tidak perlu mengangkat jahitan. Jahitan akan menghilang dengan sendirinya sekitar 7 hingga 10 hari. Dokter akan mengangkat jahitan jenis lainnya dan staples sekitar 5 hingga 21 hari bergantung pada jenis operasi yang Anda lalui.

Haruskah mencegah luka terkena sinar matahari secara langsung?

Panas matahari dapat menyebabkan daerah luka menjadi lebih gelap dan membuatnya mudah terlihat. Untuk 6 bulan pertama setelah operasi Anda, usahakan untuk menghindari terpapar sinar matahari langsung. 

Ketika Anda berada di luar ruangan pada pagi atau siang hari, tutupi luka dengan plester atau gunakan losion pelindung matahari.

Kapan sebaiknya menghubungi dokter?

Hubungi dokter hanya jika Anda menemukan tanda adanya infeksi di sekitar luka Anda. Beberapa hal berikut perlu untuk Anda perhatikan:

    • Rasa nyeri makin memburuk
    • Kemerahan atau membengkak
    • Pendarahan atau mengeluarkan nanah
    • Bertambahnya cairan dalam luka sehingga menjadi tebal, gelap, hijau atau kuning
    • Mengeluarkan bau tidak sedap
    • Luka Anda nampak lebih besar, lebih dalam basah atau lebih gelap
    • Suhu tubuh Anda menjadi diatas 100 derajat Fahrenheit selama lebih dari 4 jam.

    5 Referensi
    Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
    Caring for Your Incision After Surgery. American Academy of Family Physicians. (https://familydoctor.org/caring-for-your-incision-after-surgery/)
    Incision Care: Steri-Strips, Staples & Stitches. Cleveland Clinic. (https://my.clevelandclinic.org/health/treatments/15709-incision-care)
    Surgical wound care - open. MedlinePlus. (https://medlineplus.gov/ency/patientinstructions/000040.htm)

    Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

    Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
    (1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

    Buka di app