3 Terapi Ampuh Untuk Berhenti Merokok

Dipublish tanggal: Jun 12, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 2 menit
3 Terapi Ampuh Untuk Berhenti Merokok

Ada sebagian orang merasa kesulitan ketika ingin berhenti merokok. Alasannya adalah nikotin merupakan sebuah zat adiktif yang akan membuat anda menginginkan tembakau lagi dan lagi. 

Perlu anda ketahui kalau nikotin ini dapat mengatur tingkat ketergantungan di dalam tubuh manusia. Jadi, tubuh dengan sendirinya telah membentuk kebutuhan akan nikotin itu sendiri. tanpa anda sadari kalau tubuh anda sudah tahu berapa banyak nikotin yang diperlukan setiap hari.

Hal inilah yang membuat para perokok yang memutuskan untuk berhenti merokok jadi goyah karena keinginan untuk kembali merokok dipicu oleh gejala fisik. Mereka akan merasakan mual, kesemutan, sakit kepala, berkeringat, batuk dan sakit tenggorokan. Ketika rokok kembali dihisap maka ketenangan pun mereka dapatkan.

Ya perlu kalian ketahui kalau nikotin memang memberikan efek yang menenangkan. Mungkin anda pun mulai putus asa, segala cara sudah anda lakukan. Mulai dari menggunakan bahan alami seperti jahe sampai menggunakan permen karet. 

Tentunya berbagai inovasi sudah ditemukan demi membantu masyarakat untuk berhenti merokok. Tentunya anda penasaran terapi berhenti merokok? Ampuh atau tidak, silahkan simak penjelasannya.

Apa saja terapi untuk membantu anda berhenti merokok?

Berikut ini ada beberapa terapi yang dapat direkomendasikan untuk membantu anda berhenti merokok:

Hypnosis

Mungkin anda sudah pernah mendengar tentang hipnoterapi. Hipnosis ini merupakan salah satu tahapan dari hipnoterapi. Pada tahap ini para pasien akan diberikan sugesti untuk mengubah alam bawah sadarnya. 

Tentu saja tingkat keberhasilan terapi ini sangat tergantung dari motivasi pasiennya. Apabila pasien memang benar-benar nita untuk berhenti merokok maka mereka bersedia terbuka dan diberikan hipnotis maka tingkat keberhasilannya pun sangat tinggi. Namun ketika pasien itu ragu maka kemungkinan terapi ini akan gagal total.

Terapi ini bertujuan untuk menenangkan pikiran anda, terapis ini akan masuk alam bawah sadar untuk menemukan pemicu anda merokok. Gaya hidup anda akan diubah dengan cara mengganti konsep baru di alam bawah sadar anda.

Akupuntur

Teknik akupuntur ini berasal dari pengobatan tradisional Cina. Anda akan ditusuk dengan jarum kecil untuk menstimulasi sesuatu di dalam tubuh anda. pada kasus ini para perokok akan distimulasi dengan cara mengurangi gejala yang memicu anda ingin merokok. 

Jarum ditusukkan pada beberapa titik pada tubuh anda seperti kaki, telinga, dan kepala bagian atas. Para ahli akupuntur akan mencari kelemahan fisik pasien dan menyebarkan jarum untuk mengatasi permasalahan tersebut.

Peneliti menyarankan akupuntur harus dibarengi dengan edukasi agar lebih efektif. Para pasien akan diberi edukasi mengenai keseimbangan tubuh dan panduan untuk berhenti merokok secara perlahan. 

Terapi ini juga dikaitkan dengan terapi laser yang fungsinya untuk mencari titik tertentu pada tubuh untuk mengubah metabolisme dan stres.

Meditasi

Mungkin anda sudah mulai pesimis dengan kata meditasi. Memang meditasi ini merupakan erapi yang sangat membosankan, tetapi faktanya meditasi ini memiliki segudang manfaat. 

Tubuh dan pikiran anda akan diajak tenang dan fokus pada keadaan saat itu saja. Meditasi ini diduga melepaskan dopamin di otak dan sama halnya dengan nikotin yang memberikan efek menenangkan.

Manfaat meditasi ini adalah mengurangi stress, sehingga anda tidak perlu lagi merokok untuk mengurangi stress.

Pilihlah posisi duduk yang nyaman dan tenang , kemudian duduk dan latihan menghirup dan mengeluarkan udara dari hidung. Ketika pikiran anda berkelana maka cobalah fokus kembali. Fokus saja pada pernapasan anda. anda dapat mencoba selama 5 menit dalam sehari.   


4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Therapy for Cessation of Smoking. National Center for Biotechnology Information. (https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4921594/)
How Cognitive Behavior Therapy Can Help You Quit Smoking. Everyday Health. (https://www.everydayhealth.com/smoking-cessation/living/coping-with-the-urge-behaviorally-and-mentally.aspx)
Stop smoking treatments. NHS (National Health Service). (https://www.nhs.uk/conditions/stop-smoking-treatments/)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app