Mengapa Gigi Susu Tak Kunjung Tanggal Sampai Dewasa ?

Dipublish tanggal: Agu 6, 2019 Update terakhir: Okt 12, 2020 Waktu baca: 3 menit
Mengapa Gigi Susu Tak Kunjung Tanggal Sampai Dewasa ?

Pertumbuhan gigi pada anak menjadi hal penting guna memantau tumbuh kembangnya. Termasuk salah satunya adalah tumbuhnya gigi susu atau gigi bayi yang berarti sang anak akan siap untuk mengkonsumsi makanan yang teksturnya lebih keras dari sebelum mereka memiliki gigi. 

Pada umumnya, gigi susu yang tumbuh pada anak akan mampu bertahan maksimal sampai si anak menginjak usia sekitar dua belas tahun. 

Iklan dari HonestDocs
Booking Klinik Implan Gigi via HonestDocs

Dapatkan diskon hingga 70% paket implan gigi hanya dari HonestDocs. Klik dan booking sekarang!

Akan tetapi, fakta lain mengungkapkan bahwa ternyata ada juga beberapa orang yang sudah menginjak usia dewasa dengan gigi susunya yang masih juga bertahan dan tidak kunjung copot seperti yang lainnya. 

Lalu, mengapa sebenarnya gigi susu bisa tidak kunjung copot sampai usia sudah dewasa ? Berikut ini adalah penjelasannya.

Kapankah sebenarnya gigi susu pada seseorang semestinya mulai copot atau tanggal ?

Gigi susu biasanya akan mulai tumbuh dan muncul ketika seseorang menginjak usia enam sampai dua belas bulan. Kemudian, umumnya jumlah gigi susu pada anak adalah sebanyak kurang lebih dua puluh gigi. 

Jumlah dua puluh gigi susu ini akan lengkap ketika sang anak menginjak usia sekitar tiga tahun. Dimana selanjutnya adalah dengan berjalannya usia sang anak, gigi susu yang ada tersebut akan mulai tanggal atau copot secara bertahap, satu demi satu dan kemudian akan digantikan oleh gigi permanen atau gigi dewasa yang jumlahnya sekitar tiga puluh dua gigi.

Terjadinya gigi susu yang copot pada anak yang kemudian digantikan oleh gigi permanen adalah ketika anak mulai berusia sekitar 6 tahun. Di saat tersebut juga, gigi permanen akan siap untuk menggantikan posisi gigi-gigi susu pada sang anak.

Copotnya gigi susu pada anak umumnya akan dimulai dari dua gigi depan pada rahang bawah dan dua gigi depan pada rahang atas (gigi seri). 

Iklan dari HonestDocs
Booking Klinik Implan Gigi via HonestDocs

Dapatkan diskon hingga 70% paket implan gigi hanya dari HonestDocs. Klik dan booking sekarang!

Kemudian, akan disusul dengan copotnya gigi seri samping, gigi molar pertama, gigi taring serta terakhir adalah gigi geraham anak. 

Copotnya gigi susu atau gigi bayi yang biasanya tetap ada pada tempatnya adalah ketika mulai terdorong dengan gigi permanen yang akan muncul.

Mengapa gigi susu dapat tumbuh sampai seseorang berusia dewasa ?

Beberapa anak mungkin akan mengalami tumbuhnya gigi permanen yang tertunda. Gigi susu yang mestinya copot dan segera berganti dengan gigi permanen yang ada di belakangnya malah tidak terjadi. 

Keadaan seperti ini disebut sebagai over-retained, dimana hal ini akan menyebabkan gigi susu menjadi satu ke tulang rahang (ankylosis).

Gigi susu yang tidak kunjung copot hingga seseorang telah dewasa akan menyebabkan gigi permanen tidak muncul dan hanya akan mendorong akar dari gigi susu tersebut. 

Dalam Medical Daily disebutkan bahwa sekitar 2,5-6,9% kondisi tersebut terjadi di dunia lebih banyak pada wanita daripada pria.

Iklan dari HonestDocs
Booking Klinik Implan Gigi via HonestDocs

Dapatkan diskon hingga 70% paket implan gigi hanya dari HonestDocs. Klik dan booking sekarang!

Faktor penyebab gigi susu tidak copot hingga dewasa adalah adanya trauma, serangan infeksi, ada penghalang pada tempat tumbuhnya gigi/ketidakselarasan gigi permanen di bawah gigi susu. 

Hal tersebut menyebabkan gigi permanen tidak bisa tumbuh dengan akar gigi susu tetap ada, tidak hilang/tergantikan.

Namun, jika Anda sering mengontrolnya ke dokter gigi, Anda sebenarnya tidak perlu khawatir. Beberapa anjuran perawatan/tindakan guna mengatasinya akan diberikan oleh dokter gigi Anda.

Apakah implan gigi dapat menjadi jawaban guna menggantikan gigi susu yang tidak copot ?

Ya, Anda dapat mengganti gigi susu yang tidak kunjung copot atau tanggal dengan cara melakukan implan. 

Gigi susu yang utuh sampai Anda menginjak usia dewasa biasanya akan copot pada usia 20 hingga 45 tahun yang nantinya akan menyebabkan gigi ompong/kekosongan gigi. 

Ini terjadi akibat tidak mampu berfungsinya secara maksimal gigi susu tersebut karena ukurannya yang lebih kecil dibandingkan gigi permanen.

Metode implan yaitu metode penggantian akar gigi dengan logam yang bentuknya mirip sekrup. Dokter gigi Anda akan memasangkan gigi tiruan yang mirip dengan gigi asli Anda, secara tampilan dan fungsinya. 

Jadi, nantinya gigi Anda dapat berfungsi dengan baik seperti gigi permanen pada umumnya.

Namun, sebaiknya Anda konsultasi dahulu dengan dokter gigi Anda sebelum melakukan prosedur implan ini. Apakah memang ini adalah penanganan yang tepat untuk masalah Anda atau ada alternatif lainnya.

3 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
How Many Teeth Do Adults Have: On Top, On Bottom, and Babies. Healthline. (https://www.healthline.com/health/how-many-teeth-do-adults-have)
Teeth names: Diagram, types, and functions. Medical News Today. (https://www.medicalnewstoday.com/articles/326754.php)
Teeth Types, Growth, Baby and Permanent Teeth. WebMD. (https://www.webmd.com/oral-health/guide/teeth-birth-adulthood)

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Artikel selanjutnya
Kapan Gigi Susu Pada Anak Akan Copot?
Kapan Gigi Susu Pada Anak Akan Copot?

Gigi susu akan mulai tumbuh saat anak menginjak usia 8-12 bulan dan jumlahnya ada 20 buah. Setelah itu satu persatu gigi susu akan copot mulai dari gigi susu seri, kemudian gigi susu taring, lalu gigi geraham. Semua gigi susu tersebut akan tanggal dan digantikan oleh gigi dewasa yang jumlahnya 20. Sisa 12 gigi dewasa yang permanen akan tumbuh setahap demi setahap.

Gigi Susu yang Tidak Tanggal Sampai Dewasa, Apa Sebabnya?
Gigi Susu yang Tidak Tanggal Sampai Dewasa, Apa Sebabnya?

Namun pada beberapa orang ada masa dimana gigi susu mereka tidak tanggal sampai mereka beranjak dewasa. Jika gigi susu yang tidak tanggal tidak menyebabkan masalah, umumnya kondisi tersebut tidak perlu dikhawatirkan. Namun dalam beberapa kasus, perawatan ortodontik mungkin merupakan pilihan terbaik untuk mencegah terjadinya masalah serius.

Buka di app