Sering Tak Disadari, Ini 8 Penyebab Alergi Bersumber dari Rumah

Dipublish tanggal: Jun 20, 2019 Update terakhir: Mei 27, 2021 Waktu baca: 3 menit
Sering Tak Disadari, Ini 8 Penyebab Alergi Bersumber dari Rumah

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Penyebab alergi di rumah bisa karena tungau yang bersembunyi di balik seprai, di bantal, di sela-sela jahitan pada pinggir kasur, maupun pada boneka mainan.
  • Serbuk sari bisa menjadi salah satu musuh besar bagi penderita alergi musiman, karena bila terhirup dapat memicu hidung berair hingga bersin-bersin.
  • Tanpa disadari, kecoa dapat menimbulkan gejala alergi berupa asma hingga gangguan pernapasan lainnya.
  • Gigitan serangga, lumut, jamur, dan hewan berbulu bisa menjadi penyebab alergi di rumah. Segera kenali penyebabnya agar bisa segera ditangani.
  • Klik untuk mendapatkan obat alergi ke rumah Anda di HDmall. *Gratis ongkir ke seluruh Indonesia & bisa COD.
  • Booking paket house cleaning yang bisa dipanggil ke rumah (home service) lewat HDmall dan dapatkan promo menariknya.

Ada banyak penyebab alergi yang mungkin terjadi pada tubuh. Namun, terkadang kita tidak tahu dari mana asalnya alergen ini. Jika tidak segera dicari tahu penyebabnya atau dibiarkan terus-menerus, alergi bisa menjadi parah dan semakin membuat tidak nyaman. 

Alergi bukan cuma datang dari reaksi ketidakcocokan obat. Kalau Anda sudah menghindari obat yang dicurigai jadi pemicu alergi, tetapi gejalanya tetap saja muncul, bisa jadi penyebab alergi sebetulnya ada di sekitar Anda. Ya, barang-barang di dalam rumah diam-diam bisa menjadi dalang alergi Anda sering kambuh, lho!

Berbagai penyebab alergi dari rumah

Coba perhatikan benda-benda di sekeliling Anda, bisa jadi salah satunya jadi penyebab timbulnya gejala alergi yang selama ini bikin bersin-bersin. Berbagai hal yang bisa menjadi penyebab alergi di rumah antara lain:

1. Tungau di sudut rumah

Sekilas mungkin tampak bersih, namun siapa sangka jika sudut-sudut rumah sangat rentan dengan tempat singgah tungau. Nah, tungau inilah yang bisa menjadi salah satu penyebab alergi di rumah.

Selain pada bagian sudut-sudut rumah, tungau juga sangat senang bersarang di kasur. Tungau sangat suka bersembunyi di balik seprai, di bantal, di sela-sela jahitan pada pinggir kasur, boneka, atau mainan.

Baca selengkapnya: Gigitan Tungau Bikin Gatal dan Perih, Begini Cara Mengatasinya

2. Serbuk sari pada tanaman

Beberapa tanaman seperti pohon, rumput, dan gulma dapat menghasilkan serbuk sari. Jika serbuk sari ini terhirup oleh orang yang menderita alergi musiman, maka orang tersebut dapat merasakan gejala alergi bahkan sampai demam. 

Tanda dan gejala alergi serbuk sari biasanya berupa hidung berair, bersin-bersin, hingga mata gatal dan berair. Bagi Anda yang punya alergi serbuk sari, baiknya lebih berhati-hati dengan salah satu penyebab alergi di rumah yang satu ini.

3. Partikel kotoran atau debu

Dimana pun Anda berada, Anda tidak akan bisa terhindar dari yang namanya debu, baik itu di rumah, di sekolah, di kampus, di kantor, hingga di jalanan. Debu-debu yang beterbangan ini bisa bersumber dari banyak hal, misalnya sisa makanan, sampah, bangkai hewan, tanah, maupun karena faktor yang lainnya. Hati-hati, terlalu banyak debu yang dihirup bisa membuat alergi Anda kumat, lho!

Baca juga: Kenali Gejala dan Cara Mengatasi Alergi Udara

4. Hewan penyebar penyakit dan bakteri

Salah satu hewan yang memiliki banyak bakteri dan penyakit dalam tubuhnya adalah kecoa. Selain tahan banting, kecoa juga menjadi hewan yang sangatlah mudah beradaptasi pada lingkungan yang ada di sekitarnya. 

Tanpa disadari, kecoa dapat menimbulkan gejala alergi berupa asma hingga gangguan pernapasan lainnya. Maka dari itu, berhati-hatilah dengan penyebab alergi dari rumah yang satu ini, ya.

5. Gigitan serangga

Tubuh yang disengat oleh serangga biasanya akan menyebabkan kemerahan dan bengkak pada kulit. Apalagi kalau alergi ini sudah berlangsung selama seminggu atau lebih.

Selain gatal, alergi karena gigitan serangga juga dapat menyebabkan:

  • Demam
  • Mual
  • Mudah lelah

Jangan biarkan terlalu lama jika Anda mengalami alergi gigitan serangga. Pasalnya, ada satu kondisi alergi yang diam-diam dapat mengancam jiwa, yaitu anafilaksis, sehingga Anda tidak boleh menyepelekan alergi akibat sengatan serangga.

Baca selengkapnya: 5 Langkah Anti Panik Mengatasi Gigitan Serangga Pada Anak

6. Lumut atau jamur

Sering tiba-tiba bersin atau gatal saat berada di tempat yang lembap seperti gudang atau kamar mandi? Bisa jadi Anda mengalami alergi terhadap lumut atau jamur.

Tempat yang lembap menjadi tempat favorit bagi lumut atau jamur untuk berkembang biak. Makhluk hidup ini dapat melepaskan spora mikro yang dapat memicu alergi. Semakin sering Anda menghirup spora jamur, maka semakin banyak pula reaksi alergi yang akan timbul pada tubuh. 

7. Hewan peliharaan yang berbulu

Meski bulu-bulunya menggemaskan, hati-hati bahwa hewan peliharaan Anda bisa menjadi salah satu penyebab alergi di rumah. Hal ini bisa terjadi saat Anda menghirup bulu-bulu yang rontok dan kemudian memicu gejala alergi. Bisa berupa batuk, bersin, atau gatal-gatal.

Nah, sekarang Anda sudah tahu kemungkinan-kemungkinan penyebab alergi di rumah yang bisa jadi salah satunya Anda alami. Kenali penyebabnya dari sekarang agar bisa segera diatasi sesuai dengan penyebabnya.


17 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.

Artikel ini hanya sebagai informasi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app