GRACIA BELINDA
Ditulis oleh
GRACIA BELINDA
DR. KARTIKA MAYASARI
Ditinjau oleh
DR. KARTIKA MAYASARI

Sodium Citrate: Manfaat, Dosis, dan Efek Samping

Dipublish tanggal: Des 8, 2020 Update terakhir: Des 8, 2020 Waktu baca: 3 menit

Ringkasan

Buka

Tutup

  • Sodium citrate adalah kandungan dalam obat antikoagulan yang biasa digunakan untuk mengurangi tingkat asam dalam darah dan urine (menyeimbangkan pH tubuh)
  • Sodium citrate juga digunakan untuk mengatasi asidosis metabolik yang bisa disebabkan oleh adanya masalah pada ginjal, termasuk mencegah batu ginjal
  • Sodium citrate yang tersedia dalam bentuk larutan dapat diminum dengan dosis 10-30 ml dilarutkan ke dalam 6 ons air atau jus (sesuai petunjuk dokter)
  • Penderita gangguan fungsi hati, penyakit jantung, atau penyakit Addison sebaiknya tidak mengonsumsi sodium citrate
  • Sodium citrate dapat menimbulkan interaksi obat dengan antasida yang mengandung aluminium hidroksida atau kalsium karbonat sehingga harus dihindari
  • Klik untuk mendapatkan Sodium Citrate atau asupan gizi & nutrisi lainnya ke rumah Anda di HDmall. *Gratis ongkir ke seluruh Indonesia & bisa COD

Sodium citrate adalah obat antikoagulan yang digunakan sebagai agen penetral dalam mengurangi tingkat asam dalam darah dan urine sehingga membantu menyeimbangkan pH tubuh agar bersifat lebih basa. Sodium citrate merupakan garam trisodium yang berasal dari citric acid (asam sitrat yang mengandung kalium dan natrium) termasuk ke dalam golongan obat yang dikenal juga untuk mengatasi asidosis metabolik yang disebabkan adanya masalah pada ginjal. Karena dengan kadar asam yang tidak tinggi pada urine akan membantu memudahkan fungsi kerja ginjal, yakni membantu membuang sisa asam urat serta mencegah risiko penyakit asam urat ataupun batu ginjal.

Mengenai Sodium Citrate

Golongan

Obat resep 

Kemasan

Serbuk, larutan

Kandungan

Sodium citrate

Manfaat Sodium Citrate

Kandungan sodium citrate bermanfaat untuk mengatur kadar keasaman di dalam perut dan urine serta dapat membantu mengatasi asidosis metabolik yang disebabkan masalah ginjal. 

Kontraindikasi

  • Penyakit Addison
  • Dehidrasi parah
  • Penyakit jantung
  • Hipokalsemia (kalsium rendah dalam darah)
  • Penyakit ginjal
  • Diet rendah natrium
  • Ibu hamil dan ibu menyusui
  • Memiliki reaksi alergi terhadap obat sodium citrate

Dosis Sodium Citrate

Obat sodium citrate biasanya ditujukan untuk dikonsumsi oleh orang dewasa dan penggunaannya harus sesuai dengan resep dokter. Dosis sodium citrate bisa berbeda-beda pada setiap pengguna dan bergantung pada usia, tingkat keparahan penyakit, serta indikasi penggunaan. 

Dosis umum sodium citrate yang biasa direkomendasikan adalah:

  • Larutan: 10-30 ml dilarutkan ke dalam 6 ons air atau jus
  • Diminum dengan dosis sesuai petunjuk dokter

Penggunaan obat sodium citrate sebaiknya dikonsumsi setelah makan atau sebelum tidur serta dilarutkan ke dalam air untuk mencegah terjadinya efek samping pada lambung atau usus. Selain itu, ikuti anjuran dokter selama menggunakan obat sodium citrate, hindari mengonsumsi obat di luar petunjuk penggunaan seperti menambah dosis, baik lebih banyak atau lebih lama dari yang ditentukan, karena hal tersebut bisa meningkatkan risiko efek samping obat.

Efek samping Sodium Citrate

Sama seperti obat lain, sodium citrate juga bisa berpotensi menimbulkan risiko efek samping jika dikonsumsi secara berlebihan. Oleh karena itu, ikuti petunjuk dokter dalam menggunakan obat sodium citrate. Beberapa efek samping ringan yang umum terjadi dari penggunaan sodium citrate, di antaranya:

  • Mual atau muntah
  • Sakit perut
  • Diare

Tetapi jika mengalami efek samping berikut, maka Anda harus segera memeriksakan diri ke dokter, yakni:

  • Gangguan pernapasan
  • Nyeri dada
  • Aritmia (Detak jantung tidak teratur)
  • Kejang otot
  • Tremor
  • Pembengkakan pada kaki atau tangan

Interaksi obat

Beberapa obat dapat menimbulkan interaksi obat jika digunakan bersamaan dengan obat sodium citrate sehingga dapat mengubah cara kerja obat dan meningkatkan risiko efek samping. Oleh karena itu, hindari penggunaan sodium citrate bersamaan dengan obat lain, seperti:

  • Amonium klorida
  • Antasida yang mengandung aluminium hidroksida atau kalsium karbonat
  • Obat antibiotik seperti ciprofloxacin, norfloxacin
  • Lithium
  • Aspirin
  • Methenamine
  • Obat stimulan

Selain daftar di atas, masih ada kemungkinan beberapa jenis obat lain dapat bereaksi dengan sodium citrate. Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui obat apa saja yang sedang dikonsumsi dan sebaiknya memberitahukan pada dokter agar interaksi obat tidak terjadi.

Perhatian

Sebelum mengonsumsi obat sodium citrate, sebaiknya perhatikan hal-hal berikut:

  • Hindari menggunakan obat sodium citrate jika memiliki riwayat alergi terhadap kandungan obat
  • Ibu hamil ataupun ibu menyusui sebaiknya tidak mengonsumsi sodium citrate 
  • Penderita gangguan fungsi hati, penyakit jantung, atau penyakit Addison sebaiknya tidak mengonsumsi sodium citrate
  • Penderita hipokalsemia (kalsium rendah dalam darah) atau sedang diet rendah natrium dianjurkan tidak mengonsumsi obat sodium citrate

Artikel terkait:


4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app