Rhinitis Vasomotor - Tanda, Penyebab, Gejala, Cara Mengobati

Dipublish tanggal: Apr 5, 2019 Update terakhir: Nov 6, 2020 Tinjau pada Jul 27, 2019 Waktu baca: 2 menit

 

Rhinitis sendiri adalah peradangan yang terjadi pada selaput hidung. Peradangan ini disebabkan karena adanya iritan atau alergen. Rhinitis Vasomotor sendiri tidaklah mengancam jiwa seseorang, namun gejala yang ditimbulkan sangat membuat seseorang merasa tidak nyaman.

Penyebab Rhinitis Vasomotor

Rhinitis Vasomotor terjadi akibat terjadinya pelebaran pembuluh darah yang berada di dalam hidung. Pelebaran pembuluh darah ini dapat menyebabkan terjadinya pembengkakan dan dapat menyebabkan hidung tersumbat, walaupun lendir akan tetap mengalir dari hidung.

Belum diketahui secara pasti apa penyebab melebarnya pembuluh darah ini, namun diduga pemicunya adalah :

  • Iritasi pada lingkungan, seperti parfum, bau asap, atau rokok
  • Perubahan cuaca yang mengering
  • Virus, seperti yang berhubungan dengan flu dan pilek
  • Makanan yang panas atau pedas
  • Obat-obatan seperti Aspirin ,Bayer, Ibuprofen, obat penenang tertentu, anti depresan, obat untuk disfungsi ereksi, dan sebagainya
  • Terlalu sering menggunakan semprotan dekongestan pada hidung
  • Perubahan hormon yang berkaitan dengan kehamilan atau menstruasi
  • Hipotiroidisme

Gejala Rhinitis Vasomotor

Gejala Rhinitis vasomotor bisa saja datang dan pergi. Gejala umum yang biasanya terjadi adalah :

  • Hidung tersumbat
  • Hidung beringus
  • Adanya lendir pada tenggorokan
  • Bengkak pada mukosa hidung
  • Hidung yang gatal
  • Mata yang gatal dan berair
  • Tenggorokan gatal

Gejala-gejala ini akan berlebihan jika disertai dengan bau-bauan tertentu seperti parfum, asap rokok, bau cat atau tinta. Gejala juga akan semaki parah ketika Anda mencium bau alcohol, makanan pedas, dan berada pada ruangan atau tempat yang sangat terang.

Diagnosa Rhinitis Vasomotor

Dokter akan mendiagnosa pasien yang terkena Rhinitis Vasomotor dengan melakukan beberapa tes untuk mengetahui terjadinya alergi atau masalah kesehatan lain yang menyebabkan terjadinya Rhinitis Vasomotor. 

Untuk menentukan apakah penyebab Rhinitis tersebut akibat alergi, dokter akan melakukan tes pada kulit untuk menentukan penyebab alergi atau bisa juga dilakukan tes darah untuk memeriksa sistem kekebalan tubuh.

Dokter juga akan melakukan tes untuk melihat apakah ada masalah sinus yang dapat menyebabkan terjadinya Rhinitis anda. Tes ini meliputi endoskopi hidung untuk melihat hidung bagian dalam atau mungkin Ct Scan untuk melihat sinus.

Jika dokter tidak menemukan penyebab dari Rhinitis anda, dokter akan mendiagnosis pasien dengan Rhinitis Vasomotor.

Pengobatan Rhinitis Vasomotor

Jika anda didiagnosa mengalami Rhinitis Vasomotor, maka ada beberapa solusi yang dapat anda gunakan untuk mengobati kondisi yang terjadi, diantaranya :

  • Salep hidung
  • Dekongestan OTC seperti Pseudoefedrin dan Fenilerin
  • Semprotan hidung Corticosteroid OTC seperti Fluticasone

Jika anda memiliki gejala yang parah atau memiliki efek samping dari obat OTC ini, doter mungkin saja akan meresepkan obat untuk membantu mengendalikan gejala yang muncul. Obat yang diresepkan biasanya meliputi :

  • Semprotan hidung kortikosteroid seperti mometason
  • Semprotan hidung antihistamin seperti Azelatine atau Olopatadine Hidroklorida

Dalam kasus tertentu, dokter dapat merekomendasikan tindakan bedah untuk mengobati gejala yang muncul. Terutama jika anda memiliki masalah kesehatan yang mengharuskan tindakan bedah ini, seperti polip atau septum.

Mencegah Rhinitis Vasomotor

Untuk mencegah Rhinitis Vasomotor mungkin saja sulit jika anda tidak tahu apa yang menjadi penyebabnya. Jika sejak awal anda sudah mengetahui penyebabnya, maka anda dapat menghindarinya.

Hubungi dokter jika gejala yang ditimbulkan semakin parah. Dengan begitu, dokter akan menemukan pengobatan terbaik untuk anda. Dokter juga dapat menemukan diagnosa yang tepat

Hindari penggunaan dekongestan hidung yang berlebihan, seperti Oxymetazoline (Afrin). Walaupun obat-obatan ini dapat membantu dalam jangka pendek, namun jika menggunakannya dalam jangka waktu 3-4 hari justru dapat memperburuk keadaan


1 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Nonallergic rhinopathy: MedlinePlus Medical Encyclopedia (https://medlineplus.gov/ency/article/001648.htm)

Artikel ini hanya sebagai informasi awal mengenai kondisi kesehatan, bukan diagnosis medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter yang ahli dibidangnya.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Pertanyaan dan jawaban lain tentang kondisi ini
Buka di app