Ergotamine: Manfaat, Dosis, & Efek Samping

Dipublish tanggal: Feb 5, 2019 Update terakhir: Okt 24, 2020 Waktu baca: 4 menit

Ergotamin adalah obat yang resep yang digunakan untuk mengobati migren (Sakit kepala sebelah). Ergotamin bekerja dengan menyempitkan, atau mengencangkan, pembuluh darah di otak, yang dapat mengurangi rasa sakit.
Ergotamin sendiri biasanya digunakan bersamaan dengan obat lain sebagai pereda nyeri, karena jika digunakan sendirian,efek Ergotamin kurang efektif. Ergotamin seringkali bukan obat pilihan pertama untuk meredakan migren, karena efek sampingnya yang menetap dalam jangka waktu yang lama. Ada juga obat migren lain yang umumnya lebih efektif untuk melawan migren.

Ergotamin adalah dari golongan yang disebut alkaloid ergot, yang diproduksi oleh jenis jamur yang hidup pada biji-bijian dan rumput.Alkaloid adalah sekelompok senyawa yang mengandung nitrogen yang aktif dalam tubuh manusia dan umumnya diproduksi oleh tumbuhan.

Ergotamin tersedia dalam tablet yang larut jika diletakan di bawah lidah. Ergotamin juga hadir dalam bentuk lain untuk supositoria (dimasukan melalui dubur) dan inhaler hidung, dengan nama merek yang berbeda. Beberapa formulasi termasuk kombinasi antara Ergotamin dan Kafein.

  • Migranal®
  • Cafergot®, Migergot®
  • DHE-45
  • Cafatine
  • Cafetrate
  • Ercaf
  • Ergo-Caff
  • Ergomar®
  • Wigraine®

Mengenai Ergotamin

Golongan:

Obat resep

Kemasan:

Tablet sublingual (dilarutkan di bawah lidah) dan inhalasi

Kandungan:

Ergot alkaloids

Manfaat Ergotamin

Ergotamin adalah agen penghambat adrenergik alfa. Yang berarti bahwa Ergotamin bekerja dengan cara menghalangi reseptor-reseptor tertentu dalam sistem syaraf dan mempengaruhi aksi syaraf-syaraf tertentu. Dalam hal ini, Ergotamin merangsang kontraksi otot polos pada pembuluh darah di otak dan ekstremitas, seperti tangan dan kaki.

Ergotamine adalah obat yang digunakan untuk mencegah atau mengobati penyakit migrain. Meskipun penyebab pasti migrain tidak dipahami dengan baik, beberapa rasa sakit diduga berasal dari vasodilatasi, atau pelebaran pembuluh darah di otak, yang memungkinkan peningkatan aliran darah. 

Dengan membuat pembuluh darah ini kontraksi, dapat mengurangi aliran darah dan dianggap mengurangi nyeri yang dihasilkan. 

Dosis Ergotamin

Bahan aktif pada kandungan Ergotamin adalah Ergotamine Tartrate. Untuk hasil terbaik, gunakan Ergotamin saat muncul tanda-tanda migren. Ambil satu tablet 2 mg dengan menempatkannya di bawah lidah Anda dan membiarkannya larut. Anda dapat mengambil tablet tambahan dengan interval setengah jam, jika rasa sakit belum membaik.

Perlu diketahui bahwa tidak disarankan untuk tidak menggunakan lebih dari 3 tablet per episode migrain atau dalam 24 jam. Tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi obat ini 5 tablet dalam satu minggu. Ergotamin tidak dianjurkan untuk dikonsumsi secara rutin setiap hari ata digunakan untuk menghilangkan migren kronis.

Efek Samping Ergotamin

Efek samping yang serius dan kadang-kadang mengancam jiwa dapat terjadi ketika mengkonsumsi Ergotamin bersamaan dengan obat-obatan tertentu, termasuk protease inhibitor dan antibiotik makrolida (seperti troleandomycin, klaritromisin, dan eritromisin). 

Penyempitan ekstrim pada pembuluh darah di otak atau ekstremitas dapat terjadi, sehingga dapat memblokir aliran darah, yang mengarah ke stroke atau gangren (kematian jaringan pada jaringan tubuh umumnya terjadi di kaki atau tangan).

Efek samping lainnya termasuk:

  • Detak jantung tak teratur
  • Tekanan darah tinggi
  • Mual
  • Muntah
  • Kelemahan
  • Pusing
  • Pembengkakan dan gatal lokal, karena reaksi alergi terhadap obat

Beberapa laporan menunjukkan perkembangan jaringan parut di usus, paru-paru, dan di pembuluh jantung tertentu ketika Ergotamin diambil secara teratur bersamaan dengan kafein, yang merupakan salah satu mode yang digunakan dokter untuk mengelola obat ini.

Ini bukan daftar lengkap semua potensi efek samping dari Ergotamin. Untuk informasi lebih lanjut, konsultasikan dengan dokter Anda atau penyedia layanan kesehatan. Jika Anda melihat ada efek samping baru atau yang memburuk, segera hubungi dokter atau penyedia perawatan kesehatan Anda.

Interaksi Ergotamin

Obat ergotamin dapat berinteraksi dengan obat-obatan lain, termasuk:

  • Beta blockers, dapat meningkatkan vasokonstriksi perifer. 
  • Epinephrine, dapat meningkatkan efek vasokonstriksi. 
  • Antibiotik makrolida
  • Antijamur golongan azole

Peringatan

Ergotamin bukan obat penghilang rasa sakit, dan Ergotamin bekerja paling baik ketika diambil segera setelah timbulnya gejala migrain. Ergotamin tidak membantu untuk jenis gangguan sakit kepala lainnya, dan Ergotamin tidak dimaksudkan untuk mengatasi gejala-gejala kronis.Penggunaan Ergotamin belum diteliti pada anak-anak, dan tidak dianjurkan untuk pasien lanjut usia.

Penggunaan Ergotamin tidak disarankan pada wanita yang hamil. Hal ini sangat berbahaya bagi janin yang sedang berkembang selama trimester ketiga. Obat ini juga dikeluarkan ke dalam ASI dan dapat menyebabkan muntah, diare, denyut nadi lemah, dan tekanan darah yang tidak stabil pada bayi yang menyusu. Anda harus berkonsultasi dengan dokter Anda tentang minum obat ini jika Anda sedang menyusui.

Ergotamin tidak boleh digunakan dengan obat lain yang menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Efek Ergotamin juga bisa meningkat karena nikotin dari rokok.

Obat ini dapat menyebabkan ketergantungan dan dapat menyebabkan efek peningkatan migrain jika Anda mengambil lebih dari dosis yang disarankan atau melanjutkan pengobatan lebih lama dari yang ditentukan. Penting untuk segera melaporkan kepada dokter Anda jika Anda mengalami salah satu gejala berikut:

  • Mati rasa atau kesemutan di jari tangan dan kaki
  • Nyeri otot di lengan dan kaki
  • Kelemahan di kaki
  • Nyeri di dada
  • Bengkak atau gatal

Informasi di atas bukanlah pengganti petunjuk dokter. Selalu konsultasikan kondisi kesehatan Anda dengan tenaga medis profesional apalagi menyangkut penggunaan obat yang harus disertakan dengan resep dokter.

 

 


4 Referensi
Tim Editorial HonestDocs berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat kepada pembaca kami. Kami bekerja dengan dokter dan praktisi kesehatan serta menggunakan sumber yang dapat dipercaya dari institusi terkait. Anda dapat mempelajari lebih lanjut tentang proses editorial kami di sini.
Ergomar (ergotamine) dosing, indications, interactions, adverse effects, and more. Medscape. (https://reference.medscape.com/drug/ergomar-ergotamine-343027)
Ergotamine and Caffeine. MedlinePlus. (https://medlineplus.gov/druginfo/meds/a601048.html)
Ergotamine Uses, Side Effects & Warnings. Drugs.com. (https://www.drugs.com/mtm/ergotamine.html)

Artikel ini hanya sebagai informasi obat, bukan anjuran medis. HonestDocs menyarankan Anda untuk tetap melakukan konsultasi langsung dengan dokter atau apoteker mengenai informasi akurat seputar obat.

Terima kasih sudah membaca. Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Buka di app